Berita

Petugas Kepolisian Prancis menyusuri pantai tempat ditemukannya 2,3 ton kokain/Net

Dunia

2,3 Ton Kokain Ditemukan Terdampar di Pantai Utara Prancis

MINGGU, 05 MARET 2023 | 00:59 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Narkoba jenis kokain dalam jumlah fantastis kembali ditemukan terdampar di pinggir pantai utara Prancis. Tak tanggung-tanggung, kokain ini beratnya mencapai 2,3 ton. Nilainya ditaksir sekitar 150 juta euro atau setara Rp 2,4 triliun.

Menurut laporan AFP, Jumat (3/3), serbuk terlarang itu ditemukan dalam dua tumpukan paket kedap air di pantai Selat Inggris Normandia dalam dua waktu berbeda.

Akhir pekan lalu, Kepolisian Prancis lebih dulu menemukan 850 kg kokain di pantai Réville, dekat ujung utara Normandia. Kemudian 6 tas lainnya dengan jumlah masing-masing yang sama ditemukan pada Rabu (1/3), di pantai dekat Vicq-sur-Mer.

Polisi masih belum mengetahui pasti dari mana asal kokain itu. Pun siapa penyelundup yang sengaja membuangnya ke laut untuk menghindari penangkapan. Dugaan lainnya, kokain itu lepas dari perahu saat cuaca buruk.

Penemuan kokain yang hanyut itu terjadi ketika Eropa menghadapi lonjakan perdagangan dan penggunaan obat-obatan terlarang.

Terakhir kali ada kokain dengan jumlah besar terdampar di pantai Prancis adalah pada 2019. Ketika itu ada 1,6 ton kokain yang ditemukan berserakan di sepanjang pantai Atlantik, Prancis.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya