Berita

Ledakan dan kebakaran di dekat lokasi kilang minyak ilegal di wilayah Delta Niger, Nigeria, Jumat 3 Maret waktu setempat/Net

Dunia

Kilang Minyak Ilegal Meledak, 12 Warga Nigeria Meninggal Dunia

SABTU, 04 MARET 2023 | 06:49 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Sedikitnya 12 orang meninggal dunia dalam insiden ledakan dan kebakaran di dekat lokasi kilang minyak ilegal di wilayah Delta Niger, Nigeria, pada Jumat (3/3) waktu setempat.

Juru bicara polisi negara bagian Grace, Iringe-Koko, mengatakan bahwa ledakan di daerah dewan Emuoha di negara bagian Rivers selatan terjadi di sepanjang jalur pipa yang ditargetkan oleh operator kilang ilegal yang mencoba mencuri minyak.

"Kami menyadari bahwa ada ledakan yang berkaitan dengan kegiatan bunkering," kata Iringe-Koko, menambahkan bahwa pihak berwenang sedang bekerja untuk menentukan jumlah korban dan penyebab insiden tersebut.


Berbeda dengan keterangan polisi terkait jumlah korban, orang-orang di daerah tersebut mengatakan kepada The Associated Press bahwa kemungkinan korban tewas mencapai puluhan dalam kebakaran yang berkobar selama berjam-jam.

Korban kebanyakan adalah anak muda yang berencana menyedot minyak dari pipa dan mengangkutnya ke lokasi penyulingan ilegal dengan sedikitnya lima kendaraan.

Direktur Eksekutif Pusat Advokasi Pemuda dan Lingkungan, Fyneface Dumnamene, mengatakan penyebab ledakan adalah percikan api dari pipa knalpot bus yang sarat dengan galon minyak mentah saat pengemudi berusaha untuk pergi.

"Semua orang di sekitar lima kendaraan semuanya terbakar," kata Dumnamene.

Kilang ilegal adalah bisnis yang menguntungkan di Nigeria, salah satu produsen minyak terbesar di Afrika. Mereka lebih merajalela di wilayah Delta Niger yang kaya minyak, tempat sebagian besar fasilitas minyak negara itu berada.

Para pekerja di fasilitas seperti itu jarang mematuhi standar keselamatan, yang menyebabkan seringnya kebakaran, termasuk di negara bagian Imo tahun lalu yang menewaskan lebih dari 100 orang.

Nigeria telah kehilangan setidaknya 3 miliar minyak mentah karena pencurian antara Januari 2021 dan Februari 2022.

"Operator bisnis yang curang sering menghindari regulator dengan mendirikan kilang di daerah terpencil seperti yang ada di Imo," kata Komisi Regulator Perminyakan Hulu Nigeria (NUPRC).

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lampaui Ekspektasi, Ekonomi Malaysia Tumbuh 4,9 Persen di 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:16

Kuota Pembelian Beras SPHP Naik Jadi 25 Kg Per Orang Mulai Februari 2026

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:02

Analis: Sentimen AI dan Geopolitik Jadi Penggerak Pasar Saham

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:46

Hasto Bersyukur Dapat Amnesti, Ucapkan Terima Kasih ke Megawati-Prabowo

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:26

Bripda Rio, Brimob Polda Aceh yang Disersi Pilih Gabung Tentara Rusia

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:42

Sekolah Rakyat Jalan Menuju Pengentasan Kemiskinan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:16

Legislator Golkar: Isra Miraj Harus Jadi Momentum Refleksi Moral Politisi

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:14

Skandal DSI Terbongkar, Ribuan Lender Tergiur Imbal Hasil Tinggi dan Label Syariah

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:46

Harga Minyak Menguat Jelang Libur Akhir Pekan AS

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:35

Guru Dikeroyok, Komisi X DPR: Ada Krisis Adab dalam Dunia Pendidikan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:24

Selengkapnya