Berita

Iran dan Zimbabwe saat menandatangani nota kesepahaman dalam sektor farmasi/Net

Dunia

Iran dan Zimbabwe Teken Kerja Sama Sektor Farmasi

RABU, 01 MARET 2023 | 10:29 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Iran dan Zimbabwe telah sepakat bekerja sama dalam sektor farmasi, termasuk terkait dengan peralatan medis, pendidikan medis, dan manajemen kesehatan.

Kesepakatan tersebut diwujudkan dalam nota kesepahaman yang ditandatangani kedua belah pihak, seperti dimuat Mehr News pada Selasa (28/2).

Wakil Presiden Zimbabwe Constantino Chiwenga mengatakan pihaknya sangat antusias dalam menyambut kerja sama dengan Iran. Terlebih Iran telah memproduksi 97 persen obat-obatannya sendiri dan memiliki segudang peralatan kesehatan canggih.  

“Peralatan medis yang kami lihat ini akan membawa perbedaan besar pada sistem perawatan kesehatan. Kanker merupakan tantangan bagi Zimbabwe sehingga mesin kanker (Iran) ini akan sangat berguna," ujar Chiwenga.

Ia menambahkan, Zimbabwe saat ini juga tertarik dengan rumah sakit lapangan yang proposalnya telah dibuat Iran. Nantinya itu dapat membantu Zimbabwe menghadapi bencana besarnya.

Menanggapi kerja sama ini, Menteri Kesehatan dan Pendidikan Kedokteran Iran Bahram Einollahi yakin hubungan mereka akan sangat bermanfaat bagi kedua negara di masa depan.

“Dukungan negara Anda di berbagai platform telah menunjukkan bahwa Anda adalah teman baik. Hal-hal baik sedang terjadi dalam hubungan bilateral kita. Prospek selanjutnya sangat tinggi,” katanya.

Einollahi pun mengajak Zimbabwe untuk terus menggali seluruh potensi yang belum dimanfaatkan oleh kedua negara, untuk memperdalam ikatan dan membuat bisnis mereka menguntungkan.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya