Berita

Tim bola voli putri Jakarta BIN berhasil menaklukkan juara putaran pertama, Jakarta Pertamina Fastron/Ist

Olahraga

Taklukkan Juara Putaran Pertama, Jakarta BIN Siap Ukir Sejarah di Proliga 2023

JUMAT, 17 FEBRUARI 2023 | 23:51 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Tim bola voli putri Jakarta BIN berhasil menaklukkan juara putaran pertama, Jakarta Pertamina Fastron. Jakarta BIN menang dengan skor ketat 3-2 (25-21, 20-25, 16-25, 25-20, 15-9).

Laga yang kental ajang unjuk gengsi bagi Jakarta BIN ini, berlangsung dalam lanjutan Proliga 2023 putaran kedua, di GOR Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).  

Pelatih Jakarta BIN, Octavian menyebut, hasil pertandingan itu memantapkan langkah anak asuhnya ke Final Four Proliga 2023. Walaupun pada beberapa set terjadi kesalahan, namun dia optimis bisa mempersembahkan kemenangan di Final Four nanti.

"Ini kita lihat untuk Final Four, rotasi tadi berjalan walaupun ada kendala semoga pertandingan ini dijadikan kepercayaan diri untuk menghadapi Final Four," kata Octavian, Jumat (17/2).

Sebagai pelatih debutan tim baru, Octavian memberikan penuh kepercayaannya kepada Jakarta BIN untuk mencatatkan sejarah kemenangan baru.

"Ini dijadikan acuan untuk kita tim baru, kita juga ingin punya target, punya prestasi, di Final Four anak-anak bisa on fire semua," pungkasnya.

Pada laga tersebut, Jakarta BIN memimpin pada set pertama pertandingan dengan skor 25-21. Namun berbalik pada set kedua dan ketiga, di mana Jakarta BIN tidak bisa membendung serangan dari Jakarta Pertamina Fastron hingga meninggalkan skor 20-25 dan 16-25.

Tim Jakarta BIN membangun semangat bisa bangkit pada set keempat dan kelima. Hasilnya, mereka kembali menguasai permainan atas Jakarta Pertamina Fastron dengan skor 25-20 dan 15-9.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya