Berita

DIGI Playlist Love Festival 2.0 sukses digelar di Bandung/Ist

Bisnis

Hadirkan Kolaborasi Lintas Genre, DIGI Playlist Love Festival 2.0 Jadi Magnet Ribuan Penonton

KAMIS, 16 FEBRUARI 2023 | 23:59 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Festival musik DIGI Playlist Love Festival 2.0 sukses digelar pada Sabtu-Minggu, 11-12 Februari 2023, di Secapa AD Kota Bandung. Salah satu faktor kesuksesan adalah berbagai aksi panggung dari 29 musisi kenamaan tanah air maupun mancanegara yang hits di era 2000-an dalam berbagai genre.

Beberapa line up ternama yang tampil memeriahkan acara adalah Krisdayanti, Tipe X, Mocca, Ten2Five, Dygta, hingga Sherina. Selain itu, terdapat pula musisi mancanegara yang banyak ditunggu oleh para penikmat musik, yakni Christian Bautista dan Westlife.

Acara dibagi ke dalam 3 stage yang menampilkan berbagai musisi. Di panggung utama DIGI Stage pada hari pertama, dibuka oleh penampilan dari Marching Band Secapa, dilanjut oleh Tipe X, The Changcuters, Budi Doremi, dan Krisdayanti.


Suasana makin memanas oleh penampilan pelantun "Since I Found You", Christian Bautista. Setelah itu, hadir penampilan dari Drive x Anji, Sheila Majid yang berkolaborasi dengan Tohpati, serta Kuburuan x Crazyfrog. Panggung utama pada hari pertama ditutup dengan penampilan dari Reza Artamevia.

Pada hari kedua, acara makin meriah karena disaksikan 35.000 penonton dan dihadiri oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldy, dan jajaran direksi bank bjb.

Panggung utama DIGI Stage dibuka oleh penampilan band Scapa AD disambung oleh Letto, Kangen Band, dan Stinky featuring Andre. Suasana makin hangat dengan suara merdu Sherina yang tampil kemudian.

Panggung ditutup dengan penampilan Westflife yang telah ditunggu ribuan penonton. Mereka membawakan sejumlah nomor hits yang disambut dengan sing along para penonton. Selain di panggung utama, terdapat pula penampilan memukau dari berbagai musisi kenamaan lainnya seperti Dygta, Mocca, Ten2Five, Tofu, J-Rocks featuring risa, hingga Pongki Barata.

Selama festival berlangsung, bank bjb menghadirkan sejumlah promo bagi pengguna aplikasi mobile banking DIGI by bank bjb. Selain promo tiket dengan harga spesial, terdapat pula promo potongan harga dari berbagai tenant yang hadir di DIGI Playlist Love Festival 2.0 bagi pengunjung yang bertransaksi menggunakan DIGI atau DigiCash by bank bjb.

Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb, Widi Hartoto mengatakan, kesukesan penyelenggaraan DIGI Playlist Love Festival 2.0 dapat turut berkontribusi pada kemajuan industri hiburan tanah air.

Dukungan bank bjb dalam festival tersebut merupakan wujud komitmen perusahaan dalam menghadirkan layanan terbaik bagi masyarakat.

"Diharapkan, promo bank bjb pada DIGI Playlist Love 2.0 tahun ini dapat meningkatkan antusiasime masyarakat pada festival musik, yang pada akhirnya akan mendorong geliat ekonomi di sektor hiburan," ucap Widi.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya