Berita

Pemandangan udara Terusan Panama di area kunci Pedro Miguel, di Panama City/Net

Dunia

Jika Patuhi Aturan, Kapal Iran Bisa Diizinkan Lewat Terusan Panama

KAMIS, 09 FEBRUARI 2023 | 12:23 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Panama membuka diri bagi kapal-kapal yang hendak melewati terusannya, termasuk bagi kapal milik Angkatan Laut Iran. Selama dapat mematuhi aturan internasional, kapal milik Iran bisa berlayar di Terusan Panama.

Begitu yang disampaikan oleh pihak berwenang Panama pada Rabu (8/2), menyusul kekhawatiran Barat bahwa Iran bisa saja mengirim kapal perang ke jalur air strategis itu.

Dimuat The Defense Post, Amerika Serikat sangat geram jika militer Iran benar-benar ditempatkan di kanal yang Washington dibangun pada awal abad ke-20 tersebut.

Berdasarkan perjanjian tahun 1977, kanal yang menghubungkan Samudera Atlantik dan Pasifik itu akhirnya diserahkan kepada Panama sebagai pihak netral yang akan menjaga jalur air tetap aman dan terbuka untuk transit kapal-kapal asing.

Selama mereka mematuhi norma keselamatan global, membayar tol dan tidak melakukan tindakan permusuhan, kapal-kapal itu akan diizinkan lewat, bahkan kapal perang sekali pun.

Surat kabar La Estrella de Panama bulan lalu melaporkan, Teheran berencana menempatkan kapal perangnya di Terusan Panama untuk meningkatkan kehadiran di Amerika Latin.

Menyusul kabar tersebut, di kolom The Washington Post, mantan Gubernur Florida Jeb Bush menuduh Panama membantu Iran menghindari sanksi minyak Barat.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Bareng Gibran Hadir di Deklarasi GSN

Sabtu, 02 November 2024 | 15:47

Komisi V Ingatkan Peningkatan Pelayanan Sarana Prasarana Menjelang Nataru

Sabtu, 02 November 2024 | 15:37

Harga CPO Meroket ke Level Tertinggi di Awal Bulan

Sabtu, 02 November 2024 | 15:09

Jenazah Kebakaran Pabrik Pakan Ternak Belum Berhasil Diidentifikasi

Sabtu, 02 November 2024 | 14:50

Lagi Santai Ngopi, Prajurit TNI Dikeroyok Ormas di Jaksel

Sabtu, 02 November 2024 | 14:30

BKPM Bidik Investasi Rp1.900 Triliun di 2025 dari Sektor Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 14:29

Saham Eropa Menghijau, Indeks DAX Bangkit 0,93 Persen

Sabtu, 02 November 2024 | 14:04

Tumpukan Duit Judi Slot

Sabtu, 02 November 2024 | 13:54

3 Tersangka Baru Judi Slot8278 Terancam Penjara 20 Tahun

Sabtu, 02 November 2024 | 13:39

Tak Hanya iPhone 16, Pemerintah Juga Bakal Blokir IMEI Google Pixel

Sabtu, 02 November 2024 | 13:14

Selengkapnya