Berita

Ferdinand Hutahaean tertangkap kamera usai mencium tangan Prabowo Subianto di lokasi peringatan HUT Gerindra ke-15/Repro

Politik

Ngaku jadi Kader, Ferdinand Hutahaean Cium Tangan Prabowo di HUT Gerindra

SENIN, 06 FEBRUARI 2023 | 15:35 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Mantan narapidana kasus berita bohong yang timbulkan keonaran, Ferdinand Huhahaean tampak hadir dalam acara HUT ke-15 Partai Gerindra di DPP Partai Gerindra, Jalan Raya Ragunan, Jakarta Selatan, Senin (6/2).

Saat dikonfirmasi ihwal kehadirannya, bekas Politikus Partai Demokrat itu mengaku sudah resmi menjadi kader Gerindra sejak Januari 2023 lalu.

“Saya telah gabung Gerindra sejak Januari 2023, saya memilih Gerindra sebagai labuhan politik untuk berjuang jaga bangsa ke depan,” kata Ferdinand di lokas HUT Gerindra.

Ferdinand mengungkapkan alasan kenapa dirinya berlabuh ke Partai Gerindra lantaran ia meyakini bahwa Prabowo Subianto adalah sosok yang bisa dipercaya untuk menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan Pancasila.

“Sosok Pabowo masih sosok yang dapat dipercaya untuk jadi benteng NKRI, menjaga bangsa dan menjaga Pancasila. Jadi yang melatarbelakangi pilihan saya, salah satunya paling utama saya yakini (Prabowo) sosok yang nasionalisme dan patriotismenya tidak akan kita ragukan sedikit pun buat jaga bangsa ini,” pungkasnya.

Dari pantauan di lokasi, Ferdinand terlihat mengenakan seragam khas kader Gerindra yaitu kemeja putih dengan celana berwarna cream, Ferdinand terlihat mencium tangan Prabowo Subianto saat Ketua Umum Gerindra itu ingin memasuki lokasi acara HUT.

Pria berkumis ini baru terlihat usai divonis 5 bulan penjara atas kasus berita bohong yang menimbulkan keonaran oleh Majelis Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Selasa (19/4).

Kasus yang menjerat Ferdinand bermula dari kicauannya di Twitter yang menyinggung umat Islam pada awal Januari 2022 lalu.

“Kasihan sekali Allahmu ternyata lemah harus dibela. Kalau aku sih Allahku luar biasa, maha segalanya, DIA lah pembelaku selalu dan Allahku tak perlu dibela,” begitu Tweet Ferdinand pada (4/1/2022).

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya