Berita

Vladimir Putin dan Naftali Bennett selama pertemuan di Sochi, pada 22 Oktober 2021/Net

Dunia

Mantan PM Israel: Putin Janji Tidak akan Membunuh Zelensky

SENIN, 06 FEBRUARI 2023 | 08:52 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Salah satu mediator perang Moskow dan Kyiv, yaitu mantan Perdana Menteri Israel Naftali Bennett, mengatakan bahwa Presiden Rusia Vladimir Putin pernah berjanji tidak akan membunuh pemimpin Ukraina Volodymyr Zelensky.

Berbicara di podcast dengan jurnalis Israel Hanoch Daum, yang diterbitkan pada Minggu (5/2), Bennett mengatakan dia menerima jaminan dari Putin selama kunjungan rahasianya ke Moskow di awal-awal invasi yang bertujuan untuk mediasi, bahwa nyawa presiden Ukraina tidak dalam bahaya.

"Saya bertanya, 'Apakah Anda berencana untuk membunuh Zelensky?' Dia berkata: 'Saya tidak akan membunuh Zelenskiy'," kata Bennett, seperti dikutip dari The Guardian, Senin (6/2).

Bennett mengatakan dia telah memberi tahu Zelensky tentang janji Putin.

"Dengar, saya keluar dari rapat, dia tidak akan membunuhmu," kata Bennet kepada Zelensky.

"Dia bertanya: 'Apakah kamu yakin?' Saya berkata '100 persen dia tidak akan membunuhmu," ujarnya.

Menteri Luar Negeri Ukraina Dmytro Kuleba menanggapi wawancara tersebut. Lewat cuitannya di Twitter pada Minggu ia mengatakan semua tetap harus waspada dengan Putin.

"Jangan tertipu: Dia (Tuan Putin) adalah ahli pembohong," kata Kuleba, menambahkan tudingannya bahwa Putin mudah untuk mengabaikan setiap janji-janjinya.

Bennett terbang ke Moskow untuk bertemu Putin selama Sabat Yahudi dan menempatkan dirinya di garis depan upaya global untuk menghentikan perang. Tapi upaya Bennet mendamaikan Rusia-Ukraina di masa kekuasaannya yang singkat, nampaknya gagal.

Bennet adalah pemimpin yang berpihak barat pertama yang bertemu Putin di Moskow, yang berusaha menyeimbangkan kebutuhan Israel akan kerja sama Rusia untuk operasi militernya di Suriah.

Usai perannya digantikan oleh Benjamin Netanyahu, Bennett memutuskan menjauh dari politik dan kembali menjadi warga negara biasa.

Populer

Jokowi Kumpulkan Kapolda Hingga Kapolres Jelang Apel Akbar Pasukan Berani Mati, Ada Apa?

Kamis, 12 September 2024 | 11:08

Diamnya 4 Institusi Negara Jadi Tanda Akun Fufufafa Milik Gibran

Minggu, 15 September 2024 | 08:14

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Petunjuk Fufufafa Mengarah ke Gibran Makin Bertebaran

Kamis, 12 September 2024 | 19:48

KAHMI Kumpulan Intelektual Banci?

Sabtu, 14 September 2024 | 14:45

UPDATE

Bareskrim Masih Analisis dan Evaluasi Dugaan Pelanggaran di PON XXI

Sabtu, 21 September 2024 | 03:59

Indonesia dan Jerman Berkolaborasi Hadapi Perubahan Iklim dan Krisis Keanekaragaman Hayati

Sabtu, 21 September 2024 | 03:45

Elektabilitas Dedi-Erwan Capai 77 Persen, MQ Iswara: Alhamdulillah

Sabtu, 21 September 2024 | 03:23

PBB Pastikan Suara Ledakan di Kantor DPP Bukan Teror Bom

Sabtu, 21 September 2024 | 02:58

Baru Bergerak Seminggu Elektabilitas Risma Naik Signifikan

Sabtu, 21 September 2024 | 02:29

Tembus Semifinal China Open 2024, Fikri/Daniel Akui Terlambat Panas

Sabtu, 21 September 2024 | 01:59

Ada Sule dan Iwan Bule dalam Tim Pemenangan Dedi-Erwan

Sabtu, 21 September 2024 | 01:41

Seluruh Venue PON XXI Harus Diaudit Investigasi

Sabtu, 21 September 2024 | 01:19

Polisi Ringkus Sindikat Spesialis Rampok Toko di Jaktim

Sabtu, 21 September 2024 | 00:59

Bertemu dengan Presiden Marcos Jr, Prabowo Akui Filipina Mitra Strategis Indonesia

Sabtu, 21 September 2024 | 00:42

Selengkapnya