Berita

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran/RMOL

Presisi

Kapolda Metro Minta Peran Aktif Pengurus RW dalam Perangi Tawuran Hingga Narkoba

SABTU, 04 FEBRUARI 2023 | 21:23 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Persoalan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) seperti tawuran, peredaran narkoba, geng motor, kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) dapat diatasi dengan kerjasama RW dan warga sekitar bersama dengan TNI-Polri.

Hal itu yang disampaikan Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran dalam acara Guyub Ketua Rukun Warga se-Jakarta Barat di Ballroom Hao Di Fang Season City, Tambora, Jakarta Barat, Sabtu (4/2).

"Di mana saya tanya bandar narkoba itu berada? Apa di planet Pluto kan enggak? Di mana yang jual miras itu? Kan di RW. Maksud saya, kita harus sama-sama menjaga kamtibmas Jakarta tidak bisa hanya dengan Polisi dan TNI, jadi sama-sama bapak dan ibu sekalian," kata Fadil.

Kendati demikian, untuk mencapai sinergitas tersebut, Fadil menyebut banyak tantangan. Seperti kesibukan para pengurus RW mulai dari bekerja di perkantoran hingga membuka usaha yang terkadang menguras energi serta waktu.

"Saya tahu ketua-ketua RW semua luar biasa Jakarta ini. Ketua RW-nya operasional sudah kaya buser semua," tutur Fadil disambut tawa para hadirin.

"Ini kalau kita kerjakan insyaAllah apapun tantangan yang datang akan selesai, jangan malah sebaliknya RW justru jadi sumber persoalan," pungkasnya.

Dalam acara ini dihadir ratusan ketua RW di 8 kecamatan yang ada, turut pula hadir Pangdam Jaya Mayjen TNI Untung Budiharto, Pj Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono, Wali Kota Jakarta Barat Yani Wahyu Purwoko, Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Pasma Royce dan forum komunikasi pimpinan Kota Jakbar lainnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya