Berita

Analis sosial politik dari Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Ubedilah Badrun/Net

Politik

Ubedilah Badrun: Tantangan Indonesia Sangat Serius, Kita Perlu Pemimpin Berintegritas Tinggi

MINGGU, 29 JANUARI 2023 | 07:26 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Indonesia membutuhkan pemimpin yang berintegritas tinggi untuk menghadapi situasi yang penuh tantangan seperti saat ini. Pemimpin itu harus bisa menyelesaikan masalah-masalah yang serius dan tantangan masa depan yang berat.

Begitu kata analis sosial politik dari Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Ubedilah Badrun dalam Seminar Nasional Kebangsaan Umat Islam di Pangeran Beach Hotel Kota Padang, Sumatera Barat (Sumbar), Sabtu (28/1).

Ubedilah mengatakan, tantangan Indonesia dalam bulan dan tahun-tahun ke depan sangat serius, baik karena faktor eksternal maupun karena faktor internal. Faktor eksternal itu, terkait posisi lemah Indonesia dalam dinamika global. Di saat yang sama, faktor internal juga sedang dalam situasi bermasalah serius, baik ekonomi, politik, kebudayaan, moralitas maupun ilmu pengetahuan dan teknologi.

"Problem dan tantangan Indonesia saat ini sangat serius dan berat. Kita memerlukan pemimpin yang berintegritas tinggi yang mampu atasi masalah tersebut," ujarnya.

Selain itu, kata Direktur Eksekutif Center for Social Political Economic and Law Studies (Cespels) ini, Indonesia juga perlu melakukan evaluasi mendalam terhadap sistem politik saat ini dan memperbaiki sistem politik yang tidak efektif.

Acara yang digelar hingga Sabtu (28/1) itu juga menghadirkan narasumber lain, seperti Chusnul Mariyah, Syahganda Nainggolan, dan Jenderal (Purn) Gatot Nurmantyo.

Seminar Nasional Kebangsaan Umat Islam ini turut dihadiri oleh Wakil Gubernur Sumbar Audy Joinaldy, Sekretaris Jenderal Majelis Ulama Indonesia (MUI) Amirsyah Tambunan, Ketua MUI Sumbar Buya Gusrizal Gazahar, para ulama, Ninik Mamak, Bundo Kanduang, pemuda, dan mahasiswa Sumbar.

Seminar Nasional Kebangsaan Umat Islam bertema "Merekat Kebersamaan Menghadapi Tantangan Masa Depan" ini dilanjutkan dengan musyawarah dan tabligh akbar di Masjid Alhakim Kota Padang Sumatera Barat.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya