Berita

Ilustrasi balaikota DKI Jakarta/RMOL

Politik

Enam ASN Lolos Seleksi Calon Pemilik Kursi Sekda DKI

KAMIS, 26 JANUARI 2023 | 15:19 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Tahapan penjaringan calon Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) DKI Jakarta mendekati babak akhir. Terbaru, enam ASN dinyatakan lolos tahapan tes kompetensi bidang.
 
Dalam Pengumuman Nomor 3 Tahun 2023 tentang Hasil Tes Manajerial dan Sosiokultural (Assesment) Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Madya Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta, keenam peserta akan melanjutkan tahapan tes berikutnya.
 

"Panitia seleksi terbuka telah menetapkan bahwa nama-nama yang dinyatakan lulus tes manajerial dan sosiokultural," tulis Sekjen Kementerian Dalam Negeri Suhajar Diantoro selaku ketua panitia seleksi seperti dikutip redaksi, Kamis (26/1).
 
Adapun peserta seleksi jabatan Sekda DKI yang lolos tes manajerial dan sosiokultural terdiri dari 5 pejabat Pemprov DKI dan pejabat Bali, yakni:
 
1. Benni Aguscandra (Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu DKI Jakarta)
2. Dhany Sukma (Wali Kota Jakarta Pusat)
3. Isnawa Adji (Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah DKI Jakarta)
4. Joko Agus Setyono (Kepala Perwakilan BPK Provinsi Bali)
5. Michael Rolandi Cesnanta Brata (Kepala Badan Pengelola Keuangan Daerah DKI Jakarta)
6. Syaefuloh Hidayat (Inspektur DKI Jakarta)
 
Sementara, satu pejabat Pemprov DKI selaku peserta yang sebelumnya lolos tes kompetisi bidang dan tersisih pada tes manajerial dan sosiokultural adalah Kepala Biro Organisasi dan Reformasi Birokrasi Setda DKI Jakarta Bayu Meghantara.
 
Tahapan berikutnya, peserta lelang jabatan Sekda DKI akan mengikuti wawancara dengan panitia seleksi pada hari ini. Ditargetkan, pengumuman akhir hasil lelang jabatan Sekda DKI Jakarta digelar 2 Februari 2023.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

KPK Akan Digugat Buntut Mandeknya Penanganan Dugaan Korupsi Jampidsus Febrie Adriansyah

Kamis, 23 Januari 2025 | 20:17

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Datangi Bareskrim, Petrus Selestinus Minta Kliennya Segera Dibebaskan

Jumat, 24 Januari 2025 | 16:21

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

UPDATE

Razia Balap Liar: 292 Motor Disita, 466 Remaja Diamankan

Senin, 03 Februari 2025 | 01:38

Pemotor Pecahkan Kaca Mobil, Diduga karena Lawan Arah

Senin, 03 Februari 2025 | 01:29

PDIP: ASN Poligami Berpeluang Korupsi

Senin, 03 Februari 2025 | 01:04

Program MBG Dirasakan Langsung Manfaatnya

Senin, 03 Februari 2025 | 00:41

Merayakan Kemenangan Kasasi Vihara Amurva Bhumi Karet

Senin, 03 Februari 2025 | 00:29

Rumah Warga Dekat Pasaraya Manggarai Ludes Terbakar

Senin, 03 Februari 2025 | 00:07

Ratusan Sekolah di Jakarta akan Dipasang Water Purifire

Minggu, 02 Februari 2025 | 23:39

Manis di Bibir, Pahit di Jantung

Minggu, 02 Februari 2025 | 23:18

Nasdem Setuju Pramono Larang ASN Poligami

Minggu, 02 Februari 2025 | 23:03

Opsen Pajak Diterapkan, Pemko Medan Langsung Pasang Target Rp784,16 Miliar

Minggu, 02 Februari 2025 | 22:47

Selengkapnya