Berita

Anggota Komisi IX DPR RI Saleh Partaonan Daulay/Net

Politik

Kesenjangan Sosial Biang Kerok Konflik TKA dan TKI di Morowali

SENIN, 16 JANUARI 2023 | 16:32 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Permasalahan kesenjangan sosial dan finansial antara pekerja asing dengan pekerja lokal menjadi salah satu faktor utama kegaduhan yang terjadi di dunia tenaga kerja Indonesia.

Anggota Komisi IX DPR RI Saleh Partaonan Daulay menuturkan, rasa keadilan bagi para pekerja Indonesia harus didahulukan oleh pemerintah. Pasalnya, hal itu merupakan prinsip dasar dari Pancasila yang tertuang dalam sila kelima.

“Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia, justru keadilan sosial yang utama itu untuk rakyat Indonesia, bukan utuk rakyat asing. Ini momentum untuk menegakkan keadilan,” kata Saleh kepada Kantor Berita Politik RMOL, Senin (16/1).


Ketua Fraksi PAN DPR RI ini menambahkan pemerintah perlu memperlakukan pekerja Indonesia dengan adil, minimal memberikan pekerjaan yang sama dengan pekerja asing.

Meskipun lapangan kerja tersebut merupakan investasi asing, namun pemerintah perlu memprioritaskan pekerja lokal sebagaimana diamanahkan oleh konstitusi.

“Jangan mereka dikerdilkan dan mentang-mentang ini adalah investasi asing, lalu pekerja lokal dinomorsekiankan. Itu tidak benar,” tutupnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Indeks Persepsi Korupsi RI Tetap Rendah, Padahal Rajin Nangkap Koruptor

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:17

Adu Prospek Sesi II: BNBR-BRMS-BUMI, Mana yang Lebih Tangguh?

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:11

Sandiaga Uno: Jangan Masuk Politik karena Uang

Kamis, 22 Januari 2026 | 14:06

Grup Bakrie Jadi Sorotan, Saham DEWA dan BRMS Pimpin Pergerakan di Sesi Siang

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:56

Angkot Uzur Tak Boleh Lagi Wara Wiri di Kota Bogor

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:53

BNBR Fluktuatif di Sesi I: Sempat Bertahan di Rp230, Kini Menguji Level Support Rp200

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:48

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Sufmi Dasco Tegaskan Pilpres Tetap Dipilih Rakyat Langsung

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:35

Ekspor Ekonomi Kreatif RI Catat Tren Positif

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:29

Aplikasi jadi Subsektor Tertinggi Investasi Ekonomi Kreatif

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:16

Selengkapnya