Berita

Dunia

Updates from Indonesia, dari KBRI Beijing

SABTU, 14 JANUARI 2023 | 13:48 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

KBRI Beijing menggelar acara Media Gathering di Wisma Duta KBRI Beijing. Acara yang berlangsung setelah Pernyataan Pers Tahunan Menteri Luar Negeri (PPTM) 2023 ini dipadati dengan agenda penyampaian hasil kinerja diplomasi Indonesia selama 2022.

Duta Besar RI untuk China Djauhari Oratmangun dalam sambutannya menyampaikan kinerja terbaru dari  pertumbuhan ekonomi, investasi, dan pariwisata Indonesia, dalam acara bertema Update from Indonesia tersebut.

Di hadapan sejumlah wartawan media China, Dubes RI menyampaikan rasa terimakasih atas kontribusi dari media lokal China yang turut membantu pertumbuhan ekonomi di Indonesia.

"Apresiasi kepada seluruh media lokal RRT yang telah memfasilitasi promosi Indonesia melalui platform media yang tersebar di seluruh RRT dan berpesan agar terus menjaga momentum positif hubungan bilateral RI-RRT menuju tingkat yang lebih tinggi lagi," kata Dubes Djauhari dalam keterangan pers  yang diterima pada Sabtu (14/1).

Menurutnya, pertumbuhan ekonomi Indonesia pada 2023 akan mencapai angka 4,5 hingga 5,3 persen di sepanjang tahun, dan tingkat inflasi akan terkontrol di semester ke-2 tahun 2023.

Dubes juga dengan bangga juga menunjukkan keberhasilan Indonesia dalam kepemimpinannya di KTT G20 Bali, yang melahirkan banyaknya investasi asing yang masuk di Indonesia. Ia juga memberitahu mengenai keketuaan yang dipegang oleh Indonesia dalam ASEAN 2023,  yang dipercaya dapat membuka jalan bagi ASEAN untuk memperkuat sentralitasnya, mempertahankan perdamaian, stabilitas, serta kesejahteraan di Asia Tenggara dan Indo-Pasifik.

Menyoroti pariwisata, Dubes Djauhari meyakinkan bahwa normalisasi pariwisata dapat tercapai, mengingat Indonesia kini telah mencabut pembatasannya pada Desember 2022. Untuk mendorong kinerja pariwisata, Dubes RI sampaikan bahwa Indonesia akan meningkatkan ekonomi pariwisata melalui kemudahan mendapatkan visa, peningkatan konektivitas wilayah, peresmian destinasi baru, mengadakan event-led recovery seperti Festival Danau Toba, Moto GP Lombok, Piala Dunia U20 dan berbagai kegiatan MICE.

"Bagi mereka yang ingin berwisata, kunjungan resmi, pertemuan bisnis, membeli barang atau transit dapat menikmati kemudahan Visa on Arrival (VoA) yang memiliki masa 30 hari dan dapat diperpanjang maksimum untuk jangka waktu yang sama," ujarnya.

Menutup acara media gathering, Dubes Djauhari menyampaikan harapannya, agar Beijing dapat terus mendukung momentum pertumbuhan, stabilitas dan kesejahteraan di kawasan, dengan kultur dialog dan kolaborasi, akan menjadi mudah bagi kedua negara untuk mencapai momentum yang terus stabil dan positif.

Dubes Djauhari mengajak insan media untuk saling bekerja sama dengan mitranya di Indonesia dengan mulai melakukan skema saling berkunjung, terus mengelola informasi yang faktual dan positif agar kerjasama kedua negara dapat secara konsisten mencapai potensi maksimal.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya