Berita

Menteri Luar Negeri Iran, Hossein Amirabdollahian/Net

Dunia

Ingin Hubungan Cepat Pulih, Menlu Iran Dorong Dialog Berkelanjutan dengan Arab Saudi

SABTU, 14 JANUARI 2023 | 09:00 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Pembicaraan yang berlanjut antara Arab Saudi dan Iran merupakan cara terbaik untuk memulihan hubungan diplomatik yang terputus bertahun-tahun lalu.

Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Luar Negeri Iran Hossein Amirabdollahian pada Jumat (13/1), sebulan setelah pertemuannya dengan Menteri Luar Negeri Saudi Pangeran Faisal bin Farhan Al Saud pada konferensi di Yordania.

“Ada kesepakatan dalam sudut pandang kami untuk melanjutkan dialog Saudi-Iran yang pada akhirnya akan menormalkan hubungan antara kedua negara,” kata Amirabdollahian saat ditanya soal pertemuannya dengan Menlu Saudi.

Ia menyambut baik upaya normalisasi kedua negara dan berharap keduanya dapat kembali membuka kedutaan besar.

"Harapannya kita mencapai (kesepakatan tentang) pembukaan kembali misi diplomatik dan kedutaan besar di Riyadh dan Teheran," ungkapnya, seperti dimuat The Washington Post.

Pertemuan antara Amirabdollahian dan Pangeran Faisal merupakan pertemuan tingkat tertinggi kedua negara sejak mereka memutuskan hubungan tujuh tahun lalu.

Pusat kekuatan Sunni Arab Saudi dan Iran yang warganya mayoritas Syiah, telah berselisih sejak Revolusi Islam Iran pada 1979.

Hubungan keduanya semakin memburuk setelah eksekusi ulama Syiah Nimr al-Nimr tahun 2016 oleh Riyadh.

Upaya normalisasi hubungan baru kembali dimulai pada April 2021, dengan Irak sebagai mediator.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Instruksikan GSN Bikin Gerakan Nyata Bantu Rakyat

Minggu, 03 November 2024 | 01:51

Purnomo Yusgiantoro Center Apresiasi Kebijakan Swasembada Energi

Minggu, 03 November 2024 | 01:31

DPR Tinjau Kebocoran Penerimaan Negara di Sektor SDA

Minggu, 03 November 2024 | 01:11

Bakamla Asah Kemampuan di Perairan Teluk Ambon

Minggu, 03 November 2024 | 00:50

Prabowo Ingatkan Anak Buah Menteri Jangan Sering ke Luar Negeri

Minggu, 03 November 2024 | 00:30

Telkom Tingkatkan Kepedulian Karyawan Lewat Program Ayo BerAKSI

Minggu, 03 November 2024 | 00:10

Dari Menteri Hingga Bupati Siap Gunakan Maung

Sabtu, 02 November 2024 | 23:46

Rosan Pastikan GSN Lembaga Non-Politik

Sabtu, 02 November 2024 | 23:15

China Diam-dian Bangun Kapal Induk Misterius, Untuk Apa?

Sabtu, 02 November 2024 | 22:50

Erick Thohir Yakin Target Setoran Dividen BUMN Rp90 Triliun Bakal Tercapai Tahun Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 22:30

Selengkapnya