Berita

Ilustrasi/Net

Dunia

Kelebihan Penumpang, Kapal di Nigeria Pecah Menjadi Dua

JUMAT, 06 JANUARI 2023 | 11:27 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Sepuluh mayat berhasil ditemukan di Sungai Niger, di negara bagian Kebbi, Nigeria utara, sementara 10 lainnya masih hilang setelah sebuah kapal yang memuat sekitar 100 penumpang terbelah menjadi dua pada Rabu (4/1).

"Kami menemukan 10 penumpang dengan bantuan penyelam lokal, dan kami masih mencari 10 lagi," kata seorang pejabat distrik, Yahaya Bello Koko.

Menurut pejabat distrik tersebut, kapal yang telah ringkih ini mencoba untuk menyeberangi sungai, dan kemudian tiba-tiba pecah menjadi dua saat mendekati Desa Samanaji, di distrik Koko-Besse, karena kelebihan muatan.


Seperti dimuat Africa News pada Kamis (5/1), mereka yang tenggelam diduga kehabisan napas, karena terlalu lama berada di dalam sungai, sebelum tim penyelamat tiba di sana.

Saat ini lebih dari 80 penumpang telah berhasil diselamatkan, dan 10 lainnya masih hilang.

Kecelakaan yang melibatkan kapal dilaporkan sering terjadi di Nigeria.  Hal ini banyak disebabkan oleh kapal yang melebihi kapasitas, kecepatan yang berlebihan, perawatan kapal yang buruk, hingga pengabaian aturan navigasi yang dilakukan oleh nahkoda kapal.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya