Berita

Pasukan Israel mengawal kunjungan Menteri Keamanan Nasional Israel Itamar Ben-Gvir ke kompleks Masjid Al Aqsa/Net

Dunia

China dan UEA Usulkan Pertemuan DK PBB, Bahas Kunjungan Ben-Gvir ke Temple Mount

KAMIS, 05 JANUARI 2023 | 08:23 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Kunjungan Menteri Keamanan Nasional Israel Itamar Ben-Gvir ke kompleks Temple Mount di Yerusalem Timur terus menuai reaksi dari sejumlah negara, termasuk China, yang bersama Uni Emirat Arab mengusulkan pertemuan Dewan Keamanan PBB untuk membahas masalah tersebut.

"UEA dan China menyerukan pertemuan mendesak Dewan Keamanan mengenai perkembangan terkini di masjid Al-Aqsa," isi pernyataan Kementerian Luar Negeri Uni Emirat yang diposting di akun Twitter.

Kementerian menggarisbawahi perlunya menghormati peran kustodian Kerajaan Hashemite Yordania atas tempat-tempat suci dan wakaf sesuai dengan hukum internasional dan situasi sejarah yang ada.

Para diplomat mengatakan sesi untuk membahas masalah ini mungkin akan berlangsung pada Kamis (5/1) waktu setempat.

Duta Besar Palestina untuk PBB Riyad Mansour mengatakan masyarakat internasional akan menunjukkan kepada pemerintah Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu bahwa mereka akan bertindak secara terpadu untuk menunjukkan bahwa pihaknya tidak akan menerima dan akan mengutuk pelanggaran hukum internasional.

Sementara itu Presiden Palestina Mahmoud Abbas mengatakan dia juga akan mencari kecaman dari Dewan Keamanan.

Menanggapi gejolak yang terjadi, Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres meminta semua untuk menahan diri dari langkah-langkah yang dapat meningkatkan ketegangan di dalam dan sekitar tempat suci.

Kecaman juga datang dari Jerman, yang mengeluarkan pernyataan pada Rabu, mengatakan mereka menentang setiap perubahan status quo dari tempat-tempat suci, menyebut tindakan Ben-Gvir sebagai provokasi.

“Kami berharap pemerintah Israel yang baru berkomitmen untuk melanjutkan praktik yang telah dicoba dan diuji di sekitar tempat-tempat suci di Yerusalem dan menghentikan provokasi yang disengaja lebih lanjut,” kata seorang perwakilan kementerian luar negeri pada konferensi pers reguler pemerintah.

Ben-Gvir dikelilingi oleh keamanan ketat selama kunjungan ke komplek Masjid Al Aqsa pada Selasa, setelah Palestina memperingatkan bahwa kehadirannya di situs tersebut akan menyebabkan "ledakan".  Kehadiran Ben menurut beberapa pejabat  dianggap menunjukkan  kendali Israel atas Al Aqsa.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Pendapatan Garuda Indonesia Melonjak 18 Persen di Kuartal I 2024

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:41

Sidang Pendahuluan di PTUN, Tim Hukum PDIP: Pelantikan Prabowo-Gibran Bisa Ditunda

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:35

Tak Tahan Melihat Penderitaan Gaza, Kolombia Putus Hubungan Diplomatik dengan Israel

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:34

Pakar Indonesia dan Australia Bahas Dekarbonisasi

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:29

Soal Usulan Kewarganegaraan Ganda, DPR Dorong Revisi UU 12 Tahun 2006

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:25

Momen Hardiknas, Pertamina Siap Hadir di 15 Kampus untuk Hadapi Trilemma Energy

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:24

Prabowo-Gibran Diminta Lanjutkan Merdeka Belajar Gagasan Nadiem

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:16

Kebijakan Merdeka Belajar Harus Diterapkan dengan Baik di Jakarta

Kamis, 02 Mei 2024 | 11:06

Redmi 13 Disertifikasi SDPPI, Spesifikasi Mirip Poco M6 4G

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:59

Prajurit TNI dan Polisi Diserukan Taat Hukum

Kamis, 02 Mei 2024 | 10:58

Selengkapnya