Berita

Kuda bernama Chili Is Hot terjatuh di pacuan dalam ajang Perth Cup/Net

Olahraga

Seekor Kuda Mati di Pacuan, Ajang Perth Cup Dibatalkan untuk Pertama Kali dalam Sejarah

SENIN, 02 JANUARI 2023 | 08:48 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Ajang balap kuda Perth Cup di Australia terpaksa dibatalkan untuk pertama kalinya dalam sejarah sejak 136 tahun, setelah insiden mengerikan menewaskan seekor kuda peserta.

Satu kuda betina bernama Chili Is Hot dari Australia Barat yang terluka parah, terpaksa disuntik mati karena insiden tersebut setelah sempat mendapat perawatan. Kuda lain bernama Dom To Shoot menderita lecet dan ditemukan sedikit timpang di kaki depan.

Joki bernama Peter Knuckey dan Jordan Turner beruntung lolos dari cedera.

Insiden terjadi saat balapan dimulai pada hari pertama tahun baru 2023, Minggu (1/1).  Saat itu, Chili Is Hot terjatuh di awal. Balapan terpaksa dihentikan saat pembalap yang tersisa mencapai jarak 800 meter.

"Ini adalah salah satu peristiwa tersulit yang harus dihadapi siapa pun yang terlibat dalam balapan," kata bos Perth Racing James Oldring, seperti dikutip dari 9News, Senin (2/1).

"Kesejahteraan joki dan kuda selalu menjadi prioritas utama kami. Pikiran kami tertuju pada semua yang berhubungan dengan Chili Is Hot," ujarnya.

Sekitar 10.000 penonton memadati tribun. Perth Cup adalah ajang bergengsi yang telah berlangsung sejak 1887.

Sementara investigasi dilakukan, perlombaan telah dijadwalkan ulang untuk digelar kembali pada 14 Januari mendatang.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya