Berita

Jurubicara PKS, M. Kolid/Net

Politik

PKS: Tidak Boleh Ada Celah Buka Peluang Menunda Pemilu 2024

SABTU, 10 DESEMBER 2022 | 03:15 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Pernyatan Ketua MPR RI soal wacana penundaan pemilu 2024 direspons oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Pernyatan Bamsoet dinilai kurang bijaksana.

Jurubicara PKS, M. Kolid mengatakan bahwa sebagai Ketua MPR RI, Bamsoet harus menjadi the guardian of constitution, penjaga konstitusi. Bagi Kholid, Suara nurani dan akal sehat bangsa harus dijaga oleh MPR RI.

"Tidak boleh ada sedikitpun celah untuk membuka peluang munculnya agenda penundaan pemilu, perpanjangan periode kekuasaan presiden dan wakil presiden, atau isu-isu lain," demikian kata Kholid, Jumat (9/12).

Menurut Kholid, isu seputar perpanjangan masa jabatan dan penundaan Pemilu justru melemahkan komitmen ketaatan  kepada konstitusi, demokrasi dan reformasi.

Ia berharap, pesan politik yang diangkat oleh pimpinan MPR menunjukan sikap negarawan, bukan sikap pragmatis atau oportunis. Dengan demikian, demokrasi kita tetap terawat dan terjaga on the track sesuai cita cita reformasi.

"Solusi menghangatnya suhu politik bukan dengan  penundaan pemilu atau perpanjangan kekuasaan, tapi solusinya adalah politik diarahkan kepada adu gagasan dan kebijakan," pungkas Kholid.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Eko Darmanto Bakal Didakwa Terima Gratifikasi dan TPPU Rp37,7 M

Senin, 06 Mei 2024 | 16:06

Fahri Hamzah: Akademisi Mau Terjun Politik Harus Ganti Baju Dulu

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Pileg di Intan Jaya Molor Karena Ulah OPM

Senin, 06 Mei 2024 | 15:56

Gaduh Investasi Bodong, Pengamat: Jangan Cuma Nasabah, Bank Juga Perlu Perlindungan

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Tertinggi dalam Lima Tahun, Ekonomi RI di Kuartal I 2024 Tumbuh 5,11 Persen

Senin, 06 Mei 2024 | 15:46

Parnas Tak Punya Keberanian Usung Kader Internal jadi Cagub/Cawagub Aceh

Senin, 06 Mei 2024 | 15:45

PDIP Buka Pendaftaran Cagub-Cawagub Jakarta 8 Mei 2024

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Dirut Pertamina: Kita Harus Gerak Bersama

Senin, 06 Mei 2024 | 15:35

Banyak Pelanggan Masih Pakai Ponsel Jadul, Telstra Tunda Penutupan Jaringan 3G di Australia

Senin, 06 Mei 2024 | 15:31

Maju sebagai Cagub Jateng, Sudaryono Dapat Perintah Khusus Prabowo

Senin, 06 Mei 2024 | 15:24

Selengkapnya