Berita

Dunia

Satu Tewas dan Sembilan Terluka dalam Ledakan di Pasar Jalalabad Afghanistan, Teror Kedua dalam Satu Hari

RABU, 07 DESEMBER 2022 | 07:52 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Ledakan mengguncang pasar pertukaran mata uang di Jalalabad, Ibu Kota Provinsi Nangarhar timur, Afghanistan, Selasa siang (6/12) waktu setempat.

Kantor media gubernur provinsi mengkonfirmasi bahjwa ledakan itu terjadi di Distrik 1 Jalalabad di pusat Nangarhar pada pukul 14:00 (waktu setempat). Sembilan orang dilaporkan menderita luka-luka dalam insiden tersebut.

TOLO News melaporkan, seorang pejabat di rumah sakit mengkonfirmasi bahwa mereka telah menerima sembilan orang yang terluka sejauh ini. Menurut sumber di Afganistan, ledakan terjadi saat proses tender.

Sumber di pasar mengatakan satu orang tewas. Korban bernama Mawlawi Nasrullah, pemilik toko valuta asing di pasar, seperti dilaporkan AMU TV.

Insiden Selasa siang adalah ledakan kedua yang terjadi di Afghanistan hanya dalam satu hari.

Sebelumnya, tujuh orang tewas dan delapan lainnya luka-luka dalam ledakan yang menghantam sebuah bus perusahaan minyak yang mengangkut pegawai pemerintah pada Selasa pagi di kota Mazar-e-Sharif di Provinsi Balkh utara.  

Sejauh ini belum ada kelompok yang mengaku bertanggung jawab.

"Hari ini sekitar pukul 07.00 ledakan ranjau pinggir jalan terjadi di Distrik 3 kota Mazar-e-Sharif di sebuah bus milik karyawan Minyak Hairatan," kata Mohammad Asif Wazeri, juru bicara polisi Provinsi Balkh utara saat berbicara kepada kantor berita Afghanistan.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya