Berita

Wakil Sekretaris Bidang Eksternal DPD PDI-P Jabar, Edi Suripno/RMOLJabar

Politik

Ridwan Kamil Pilih Dinaungi Beringin, PDIP Jabar: Biasa, Jelang Pilgub

JUMAT, 02 DESEMBER 2022 | 18:49 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kabar akan merapatnya Gubernur di Jawa Barat, Ridwan Kamil ke Partai Golkar ditanggapi dingin oleh jajaran pengurus Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDI-Perjuangan Jawa Barat.

Wakil Sekretaris Bidang Eksternal DPD PDIP Jabar, Edi Suripno menilai, masuknya Ridwan Kamil ke partai politik adalah hal wajar bagi seorang tokoh politik, apalagi menjelang pemilihan gubernur (Pilgub) di Jawa Barat.

"Kami anggap hal biasa saja, apalagi menjelang Pilgub, karena Ridwan Kamil tidak berpartai," kata Edi ditemui Kantor Berita RMOLJabar di bilangan Lemahabang, Cirebon, Jumat (2/12).


Politikus banteng moncong putih asal Kota Cirebon tersebut menegaskan, masuknya Ridwan kamil ke Partai Golkar tidak akan mempengaruhi suara PDIP di Jawa Barat.

"Hasil survei terakhir di Jawa Barat, suara PDI Perjuangan di dapil Cirebon dan Indramayu tertinggi, rata-rata di atas 35 persen," jelasnya.

Disinggung kesiapannya bertarung di Pemilihan Walikota (Pilwakot) Cirebon, Edi mengaku sedang fokus dalam melakukan konsolidasi dan memenangkan partai.

"Momentumnya pileg dulu dan suara partai menjadi alat ukur untuk ikut pilkada, sekarang bagaimana memenangkan partai dulu," tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

UPDATE

KPK Tidak Ragu Tetapkan Yaqut Cholil Tersangka

Kamis, 08 Januari 2026 | 20:04

KPK Ultimatum Kader PDIP Nyumarno Hadiri Pemeriksaan

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:47

Wanita Ditembak Mati Agen ICE, Protes Meluas

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:43

Pimpinan DPRD Kabupaten Bekasi Aria Dwi Nugraha Dicecar soal Aliran Uang Suap

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:31

Kader PDIP Nyumarno Mangkir dari Panggilan KPK

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:25

Akademisi UGM Dorong Penguatan Mata Kuliah Ekonomika Koperasi

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:19

Arab Saudi Klaim Pemimpin Separatis Yaman Selatan Melarikan Diri Lewat Somaliland

Kamis, 08 Januari 2026 | 19:15

Presiden Prabowo Beri Penghargaan Ketua Umum GP Ansor

Kamis, 08 Januari 2026 | 18:50

Istri Wawalkot Bandung Menangis di Sidang Praperadilan

Kamis, 08 Januari 2026 | 18:45

Rizki Juniansyah Ngaku Tak Tahu Bakal Naik Pangkat Jadi Kapten TNI

Kamis, 08 Januari 2026 | 18:32

Selengkapnya