Berita

Presiden Dewan Eropa Charles Michel saat bertemu dengan Presiden Xi Jinping, Kamis, 1 Desember 2022/Net

Dunia

Temui Xi Jinping, Charles Michel Singgung Kebijakan Nol Covid China yang Terlalu Ketat

JUMAT, 02 DESEMBER 2022 | 07:13 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Penanganan Covid-19 yang dilakukan pemerintah China menjadi salah satu fokus yang dibahas oleh Presiden Dewan Eropa Charles Michel saat bertemu dengan Presiden Xi Jinping, Kamis (1/12).

Kunjungan Michel terjadi di tengah protes keras masyarakat China terhadap aturan ketat nol Covid yang melanda negara itu dalam beberapa hari terakhir. Pemimpin UE itu menyampaikan keprihatinannya dan mengingatkan Xi tentang penerimaan masyarakat terhadap kebijakan tersebut.

Michel bahkan menegasan bahwa hak untuk berkumpul secara damai diabadikan dalam Deklarasi Universal Hak Asasi Manusia, seperti dilaporkan Euro News.

Aksi protes di beberapa titik terjadi setelah kematian sepuluh orang dalam kebakaran gedung di Urumqi di wilayah Xinjiang barat yang terkunci oleh aturan Covid, dan orang-orang menyalahkan pemerintah atas tindakan Covid yang menurut mereka bahkan 'tidak masuk akal'.

Aksi protes tersebut menjadi pertunjukan perbedaan pendapat publik terbesar dalam beberapa dekade di China.

Michel kemudian berbagi pengalaman bagaimana Eropa menangani Covid-19, salah satunya dengan penyediaan vaksin.

"Perusahaan Eropa siap untuk menyediakan vaksin jika vaksin tersebut diizinkan oleh otoritas China," katanya.

Kunjungan satu hari Michel ke Beijing datang hanya beberapa minggu setelah para pemimpin UE mengadakan diskusi strategis yang luas tentang China tentang bagaimana menangani hubungan dengan negara itu di masa depan, yang semakin dilihat oleh UE sebagai pesaing atau bahkan "saingan strategis".

Xi kemudian mengatakan kepada Michel tentag harapannya agar lembaga-lembaga UE dan negara-negara anggota akan membangun persepsi yang objektif dan benar tentang China.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Jaksa KPK Ungkap Keterlibatan Orang Tua Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor dalam Kasus Gazalba Saleh

Senin, 06 Mei 2024 | 13:05

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Jokowi Keluhkan Peredaran Uang yang Semakin Kering, Ekonom: Akibat Utang yang Ugal-ugalan

Rabu, 08 Mei 2024 | 17:05

Butuh 35.242 Dukungan bagi Calon Perseorangan Maju di Pilwalkot Cimahi

Rabu, 08 Mei 2024 | 17:01

Kemendag Amankan Satu Kapal Tanpa Kelengkapan Dokumen Impor di Palembang

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:58

Mardani Dukung Sikap Oposisi Ganjar: Itu Ksatria!

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:55

Google Pixel 8A Resmi Dirilis, Dibanderol Mulai Rp8 Jutaan

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:44

Wakapolda Aceh Armia Fahmi Daftar Bacalon Bupati Atam Lewat Nasdem

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:39

Pakar: Sosok Menkeu yang Baru Baiknya Berlatar Belakang Teknokrat Dibandingkan Politisi

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:33

Satgas Catur Bais TNI Berhasil Gagalkan Penyelundupan Pakaian Bekas di Sebatik

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:32

Militer Taiwan Bersiap Hadapi Ancaman China Jelang Pelantikan Presiden

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:31

BTN Relokasi Kantor Cirebon

Rabu, 08 Mei 2024 | 16:09

Selengkapnya