Berita

Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono/Net

Politik

Mardiono: Kader GMPI Jangan Ragu Daftar Caleg PPP pada Pemilu 2024

KAMIS, 01 DESEMBER 2022 | 17:18 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Kader-kader Generasi Muda Pembangunan Indonesia (GMPI) jangan ragu berkontestasi dan mendaftar sebagai calon legislatif Partai Persatuan Pembangunan (PPP).

Hal itu diungkapkan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono, saat menghadiri acara puncak Hari Lahir (Harlah) ke-29 GMPI di Aula Lembaga Ketahanan Nasional, Jakarta Pusat, Rabu (30/11).

"Sebentar lagi Pemilu 2024. Saya minta kader GMPI berperan aktif. Mengambil momentum," ujar Muhamad Mardiono.


Dikatakan Mardiono, kader GMPI tidak boleh hanya menjadi penonton dalam gelaran pesta demokrasi terbesar di tanah air tersebut.

Mardiono pun meminta kader-kader GMPI untuk terus mengajak masyarakat agar datang ke TPS untuk memilih calon-calon anggota legislatif terbaik, yaitu kader-kader GMPI yang maju di tingkat Kabupaten/ Kota, Provinsi hingga pusat.

"GMPI dapat mensosialisasikan ke masyarakat untuk senantiasa datang ke TPS untuk memilih kader-kader terbaik, kader PPP dan kader GMPI, sebagai calon legislatif dari Kabupaten, Kota, Provinsi, dan pusat," harapnya.

Sementara itu, Ketua Umum Pimpinan Pusat GMPI Achmad Baidowi meminta kader-kader GMPI merapatkan barisan, untuk menggalang kekuatan menghadapi Pemilu 2024.

"Kami selalu menghimbau agar selalu merapatkan barisan. Kalau kita tidak merapatkan barisan, percuma kita melakukan kerja elektoral," ucap pria yang biasa disapa Awiek ini.

Awiek menyitir hasil survei Center for Strategic and International Studies (CSIS), bahwa pengenalan pemilih muda terhadap PPP cukup menggembirakan. Adapun popularitas PPP di mata pemilih muda berada di angka 65,2 persen.

"Sementara kesukaan pemilih muda pada partai berlambang kabah itu di angka 72,8 persen. Ini artinya peluang bagi PPP dicintai anak muda masih cukup besar peluangnya," pungkasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya