Berita

Acara puncak Hari Lahir (Harlah) ke-29 Generasi Muda Pembangunan Indonesia (GMPI)/Ist

Politik

Harlah ke-29, GMPI Harus Catat Sejarah Angkat Suara PPP di Pemilu 2024

KAMIS, 01 DESEMBER 2022 | 15:13 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Generasi Muda Pembangunan Indonesia (GMPI) sebagai kekuatan muda, harus senantiasa berjuang untuk menorehkan sejarah baik. Terutama, dalam langkah mengembalikan kejayaan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) pada Pemilu Serentak 2024.

Hal itu diungkapkan Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono, saat menghadiri acara puncak Hari Lahir (Harlah) ke-29 GMPI di Aula Lembaga Ketahanan Nasional, Jakarta Pusat, Rabu (30/11).

“Saya minta kepada rekan-rekan GMPI bisa menorehkan sejarah, di mana saat ini kondisi perolehan suara kecil, GMPI bisa berjuang bersama mengangkat kejayaan PPP,” ujar Mardiono.


Menurutnya, saat ini badan otonom (banom) PPP yang di dalamnya termasuk GMPI sudah bekerja gigih untuk konsolidasi tingkat nasional. Bahkan, terkait kerja elektoral terus dijalankan dengan baik.

“Dengan begitu, saya yakin suara PPP bisa meningkat secara signifikan karena pergerakan kader, pengurus harian, maupun seluruh banom,” tuturnya.

Dia menambahkan bahwa GMPI memiliki makna penting bagi proses perjalanan politik partai berlambang kabah. GMPI pun diharapkan bisa menjadi salah satu motor di lapangan sebagai perjuangan PPP.

“Karena kami punya empat banom yaitu GMPI, GPK, WPP, dan AMK yang punya makna penting bagi proses perjalanan politik. Inilah yang merupakan motor di lapangan untuk perjuangan PPP,” pungkasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya