Berita

Inggris akan bertemu Senegal di babak 16 besar Piala Dunia 2022/Net

Sepak Bola

PIALA DUNIA 2022

Lolos ke 16 Besar, Inggris Bertemu Lawan Sepadan

RABU, 30 NOVEMBER 2022 | 09:59 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Babak 16 besar Piala Dunia 2022 dipastikan dihadiri oleh Timnas Inggris. Kepastian itu didapat The Three Lions usai mengalahkan tetangga mereka Wales dengan skor telak 3-0, Rabu dinihari WIB (30/11).

Berbeda dengan laga-laga sebelumnya, pelatih Gareth Southgate menurunkan starting line up yang di antaranya diisi Marcus Rahsford dan Phil Foden. Putusan yang dinilai tepat karena dua pemain muda tersebut menjadi tokoh dari kemenangan Inggris atas Wales.

Sebab, 3 gol yang masuk ke gawang Wales diciptakan dua pemain yang membela dua klub asal Kota Manchester itu. Rashford memecahkan kebuntuan Inggris selama 50 menit dengan sebuah tendangan bebas.

Disusul sepakan Phil Foden satu menit kemudian, melanjutkan umpan matang sang kapten Harry Kane.

Rashford menutup kemenangan Inggris menjadi 3-0 dengan sebuah manuver yang diakhiri dengan sebuah tendangan mendatar yang masuk ke dalam gawang melalui celah kaki kiper Wales.

Hasil ini memastikan Inggris melangkah ke babak 16 besar sebagai juara Grup B. Lawan yang akan dihadapi nanti adalah Senegal, yang merupakan runner up Grup A.

Sejauh ini, Inggris dan Senegal belum pernah bertemu. Sehingga, laga yang akan digelar di Al Bayt Stadium, Senin dinihari WIB (5/12) mendatang akan berpotensi memunculkan kejutan.

Inggris 3-0 Wales
(Rashford 50', 68', Foden 51')

Wales: Danny Ward; Neco Williams (Connor Roberts 36'), Chris Mepham, Joe Rodon, Ben Davies (Joe Morrell 59'); Ethan Ampadu, Joe Allen (Rubin Colwill 81'); Gareth Bale, Aaron Ramsey, Daniel James (Harry Wilson 77'); Kieffer Moore.

Inggris: Jordan Pickford; Kyle Walker (Trent Alexander-Arnold 57'), John Stones, Harry Maguire, Luke Shaw (Kieran Trippier 65'); Jordan Henderson, Declan Rice (Kalvin Phillips 57'), Jude Bellingham; Phil Foden, Harry Kane (Callum Wilson 57'), Marcus Rashford (Jack Grealish 77').

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Daftar Bakal Calon Gubernur, Barry Simorangkir Bicara Smart City dan Kesehatan Untuk Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 22:04

Acara Lulus-Lulusan Pakai Atribut Bintang Kejora, Polisi Turun ke SMUN 2 Dogiyai

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:57

Konflik Kepentingan, Klub Presiden Sulit Diwujudkan

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:41

Lantamal VI Kirim Bantuan Kemanusiaan Untuk Korban Banjir dan Longsor di Luwu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Ketua MPR: Ditjen Bea Cukai, Perbaiki Kinerja dan Minimalkan Celah Pelanggaran!

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Anies: Yang Tidak Mendapatkan Amanah Berada di Luar Kabinet, Pakem Saya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:25

Ide Presidential Club Karena Prabowo Ingin Serap Pengalaman Presiden Terdahulu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:17

Ma’ruf Amin: Presidential Club Ide Bagus

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:09

Matangkan Persiapan Pilkada, Golkar Gelar Rakor Bacakada se-Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:04

Dua Kapal Patroli Baru Buatan Dalam Negeri Perkuat TNI AL, Ini Spesifikasinya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:00

Selengkapnya