Berita

Nasib Jerman di Piala Dunia 2022 sangat ditentukan oleh hasil pertandingan terakhir Grup E/Net

Sepak Bola

PIALA DUNIA 2022

Tahan Imbang Spanyol, Posisi Jerman Masih di Ujung Tanduk

SENIN, 28 NOVEMBER 2022 | 08:30 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Fans Timnas Jerman tampaknya harus siap-siap tim kebanggaan mereka angkat kaki lebih cepat dari Piala Dunia 2022. Hasil imbang melawan Spanyol, Senin dinihari WIB (28/11), jelas belum cukup untuk jadi modal tambahan melaju ke babak 16 besar.

Jerman sebenarnya tampil lebih baik dibanding laga pertama mereka melawan Jepang. Namun, Spanyol juga bukan lawan yang bisa dengan mudah untuk dibobol. Selain itu, penampilan Unai Simon di bawah mistar jadi kendala tambahan bagi Jerman untuk bisa mencetak gol.

Justru, gawang Manuel Neuer yang lebih dulu dibobol oleh Alvaro Morata yang masuk menggantikan Ferran Torres pada menit 54. Hanya butuh waktu 8 menit bagi Morata untuk mengubah situasi.


Umpan matang yang dikirim Jordi Alba dilanjutkan dengan sebuah sontekan kaki kanan yang tak bisa ditepis Neuer.

Kondisi ini memaksa Jerman bermain lebih sporadis. Termasuk melakukan pergantian 3 pemain sekaligus saat laga tersisa 20 menit lagi. Pelatih Hansi Flick tak punya pilihan selain berjudi dengan menarik Ilkay Gundogan, Thilo Kehrer, dan Thomas Muller dengan Leroy Sane, Lukos Klostermann, dan Niclas Fuellkrug.

Dan, seperti halnya Morata, Fuellkrug yang masuk sebagai pengganti muncul sebagai penyelamat Jerman. Sebuah sepakan keras yang mengarah ke tiang jauh tak bisa dihentikan oleh Simon.

Bahkan, Der Panzer masih mampu mencetak beberapa peluang sebelum wasit meniup peluit panjang. Namun, semua peluang itu tak mampu dikoversi menjadi gol.

Hasil imbang ini jelas tidak menguntungkan Jerman, meski sedikit memberi napas bagi mereka untuk lolos ke babak 16 besar.

Saat ini, Jerman masih terpuruk di dasar klasemen Grup E dengan koleksi 1 poin. Sementara 3 tim di atasnya minimal sudah meraih 3 poin. Khusus Spanyol, tetap berada di puncak klasemen dengan 4 poin.

Pada laga terakhir fase grup nanti, Jerman akan menghadapi Ekuador yang sebelumnya mengalahkan Jepang 1-0.  Meskipun mampu menang saat melawan Ekuador, nasib Jerman ikut ditentukan oleh laga antara Spanyol kontra Jepang.

Andai Spanyol versus Jepang berakhir imbang, dapat dipastikan Jerman harus segera mengepak koper untuk meninggalkan Qatar.

Spanyol 1-1 Jerman
(Morata 62' - Fuellkrug 83')

Spanyol: Unai Simon; Dani Carvajal, Rodri, Aymeric Laporte, Jordi Alba (Alejandro Balde 82'); Pedri, Sergio Busquets, Gavi (Niko Williams 66'); Marco Asensio (Koke 66'), Dani Olmo, Ferran Torres (Alvaro Morata 54')

Jerman: Manuel Neuer; Thilo Kehrer (Lukas Klostermann 67'), Niklas Sule, Antonio Rudiger, David Raum (Nico Schlotterbeck 87'); Joshua Kimmich, Ilkay Gundogan (Leroy Sane 67'); Serge Gnabry (Jonas Hofmann 85'), Leon Goretzka, Jamal Musiala; Thomas Muller (Niclas Fuellkrug 67').

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya