Berita

Ilustrasi/Net

Nusantara

Desak Kasus Perundungan Siswi SD Diusut Tuntas, DPRD OKU Hari Ini Panggil Disdik dan Kepala Sekolah

SENIN, 21 NOVEMBER 2022 | 05:42 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kasus perundungan yang dialami siswi SD di Desa Saung Naga,  Kecamatan Peninjauan, mendapat perhatian serius dari DPRD Ogan Komering Ulu (OKU). Ketua Komisi I DPRD OKU, Ledi Patra, meminta kasus perundungan itu diusut hingga tuntas.

Karena, menurut Ledi Patra, kejadian tersebut tidak cukup hanya diselesaikan antara orang tua siswa. Tapi pihak sekolah khususnya Kepala Sekolah (Kepsek) harus dicopot dari jabatannya dan jajaran dewan guru dilakukan evaluasi atas kinerjanya.

“Kami sangat menyayangkan atas kejadian tersebut. Kepseknya harus dicopot, dan jajaran dewan guru juga harus dievaluasi. Kami mempertanyakan sejauh mana kinerja mereka sehingga bisa terjadi kejadian itu,” ungkap Ledi Patra, dikutip Kantor Berita RMOLSumsel, Minggu (20/11).

Sebagai bentuk konsekuensi dari kelalaian pihak sekolah, sembung Ledi Patra, pihaknya akan memanggil Dinas Pendidikan dan pihak sekolah untuk mempertanyakan pertanggungjawaban mereka.

“Kami sudah menjadwalkan pemanggilan terhadap Dinas Pendidikan dan pihak sekolah pada Senin (21/11). Kami sangat menyesalkan kejadian tersebut. Dinas Pendidikan harus menunjukkan langkah konkret berupa pemberian sanksi bagi Kepsek dan dewan guru. Ya minimal Kepseknya dicopot dari jabatannya,” kata Ledi Patra.

Pendapat serupa diutarakan anggota DPRD OKU lainnya, Yopi Sahrudin.

“Kejadian ini di dalam lingkungan sekolah dan saat jam belajar. Tentunya ini menjadi tanggung jawab penuh pihak sekolah, kemana tanggung jawab sekolah atas kejadian ini. Kami meminta agar Kepseknya dicopot dan dilakukan evaluasi atas kinerja para guru di SD tersebut," tegasnya.

Menyikapi hal ini, Plt Kepala Disdik OKU, Alfarizi menegaskan, pihaknya akan segera memberikan sanksi tegas kepada pihak sekolah.

"Sebenarnya masalah ini sudah dimediasi. Namun agar tak terulang lagi, saya akan beri sanksi tegas kepada pihak sekolah. Saya harap hal ini menjadi pelajaran agar ke depan tidak terulang lagi," tandasnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya