Berita

Ilustrasi/Net

Nusantara

Kasus Covid-19 di Jabar Kembali Melonjak, Pemprov Pantau Keterisian Rumah Sakit

KAMIS, 17 NOVEMBER 2022 | 17:43 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Belakangan ini kasus positif Covid-19 di Provinsi Jawa Barat kembali mengalami kenaikan. Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan (Dinkes) per 16 November 2022, tercatat ada 1.462 orang terkonfirmasi Covid-19 dengan kesembuhan sebanyak 594 orang.

Kenaikan kasus Covid-19 tersebut menjadi perhatian serius Gubernur Jabar, Ridwan Kamil. Menurutnya, kebanyakan kasus yang muncul adalah varian XBB.

Ia yakin saat ini Indonesia sudah lebih siap menghadapi lonjakan kasus Covid-19 karena  pemerintah sudah melakukan penyuntikan vaksin lebih dari 400 juta dosis. Apalagi, stok vaksin juga melimpah, karena vaksin IndoVac yang diproduksi oleh PT Biofarma juga sudah bisa digunakan.


"Semua jadi perhatian khusus, semua dianalisa. Tapi harus ingat, kita menyuntik vaksin ini Indonesia sudah lebih dari 400 juta," kata Ridwan Kamil, Kamis (17/11).

"Kami memonitor isu-isu seperti ini melihat ke rumah sakit. Kalau peningkatan di rumah sakit tinggi, biasanya ada varian yang tidak bisa kita prediksi. Tapi kalau di tumah sakitnya rendah, artinya masih sama dengan nama-nama varian lain," lanjutnya, dikutip Kantor Berita RMOLJabar.

Terpisah, Ketua Tim Survailance dan Imunisasi Dinkes Jabar, Dewi Ambarwati menambahkan, dua kasus Covid-19 varian XBB di Kabupaten Bogor dan satu di Kota Bandung telah dinyatakan sembuh.

"Iya sudah selesai. Dua pasien asal Bogor itu sudah dinyatakan sembuh," tambah Dewi.

Akan tetapi, satu kasus Covid-19 varian XBB di Kota Bandung yang dinyatakan positif belum terdata di sistem New All Record (NAR) di Kementerian Kesehatan (Kemenkes).

"Kita belum pastikan lagi informasinya ke Dinkes Kota Bandung. Nanti akan kita cek lagi. Tapi kalau misalkan hari ini masuk (NAR Kemenkes) kita menjadi tiga (Covid-19 varian XBB di Jabar)," pungkasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

UPDATE

Venezuela Kecam Keras Serangan Militer AS, Maduro Umumkan Darurat Nasional

Sabtu, 03 Januari 2026 | 19:56

Kemenimipas Siapkan 968 Tempat Kerja Sosial

Sabtu, 03 Januari 2026 | 19:41

Trump Klaim Tangkap Presiden Venezuela Usai Bombardir Caracas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 18:56

Parpol Pragmatis, Koalisi Permanen Tidak Mudah

Sabtu, 03 Januari 2026 | 18:45

Pimpinan Ponpes Gontor Meninggal, Ini Jadwal Salat Jenazah dan Pemakaman

Sabtu, 03 Januari 2026 | 17:54

Sikap Parpol Dukung Pilkada Dilakukan DPRD Bisa Berubah

Sabtu, 03 Januari 2026 | 17:20

Pemilu Digital: Upaya Memutus Tuntas Biaya Tinggi dan Akal-akalan Demokrasi

Sabtu, 03 Januari 2026 | 16:30

Bank Mandiri Sinergi dengan Kemhan Bangun 5 Jembatan Bailey

Sabtu, 03 Januari 2026 | 15:55

Bulog Jamin Stok Beras di Sumatera Aman Usai 70 Ribu Hektare Sawah Terendam Banjir

Sabtu, 03 Januari 2026 | 15:11

Motorola Umumkan Tanggal Peluncuran Razr Edisi Khusus Piala Dunia 2026

Sabtu, 03 Januari 2026 | 14:56

Selengkapnya