Berita

Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat, Kamhar Lakumani/Net

Politik

Demokrat Jawab Rocky Gerung: Koalisi Perubahan Masih Terus Proses Capai Titik Kesepakatan

SELASA, 15 NOVEMBER 2022 | 02:50 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Pernyataan Rocky Gerung yang menyebutkan bahwa calon wakil presiden Anies Baswedan bata dideklarasikan karena faktor transaksi politik direspons oleh Partai Demokrat.

Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat, Kamhar Lakumani mengatakan bahwa belum deklarasinya ‘Koalisi Perubahan’ karena proses membangun kesepahaman dan kesepakatan diantara Nasdem-PKS dan Demokrat masih terus berjalan. Kata Kamhar, proses belum sepenuhnya rampung.

Kamhar menjelaskan, dalam membangun koalisi banyak hal yang telah dibahas dan terbangun kesepahaman. Namun demikian masih memerlukan tindak lanjut sesuai dengan mekanisme internal partai masing-masing.

"PKS misalnya keputusannya melalui Majelis Syuro, sementara Partai Demokrat melalui Majelis Tinggi Partai," demikian kata Kamhar, Senin (14/11).

Terkait tudingan Rocky, Kamhar meluruskan bahwa transaksi yang dimaksud Rocky Gerung lebih pada para pihak dalam membangun komunikasi politik mengajukan proposalnya masing-masing.

"Ini yang masih terus berproses untuk mencapai titik kesepakatan bersama," demikian Kamhar menekankan.

Ia meyakini, deklarasi ‘Koalisi Perubahan’ pada saatnya nanti akan menjadi game changer. Oleh sebab itu, koalisi mesti cermat dan seksama dijalankan, masih ada cukup waktu yang tersedia.

"Jadi tak mesti dalam tempo yang sesingkat-singkatnya," kata Kamhar.

Dalam pandangan Kamhar, Cawapres koalisinya mesti disepakati bersama. Ia mengaku, Partai Demokrat berpandangan bahwa pasangan capres dan cawapres yang akan diusung Koalisi Perubahan sebaiknya keduanya benar-benar merepresantasikan semangat perubahan dan mendapat dukungan publik.

"Dan saling melengkapi untuk memastikan kemenangan pada Pilpres 2024," pungkas Kamhar.

Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Kaesang Bukan Nebeng Private Jet Gang Ye, Tapi Pinjam

Rabu, 18 September 2024 | 03:13

Diungkap Roy Suryo, Fufufafa Rajin Akses Situs Porno Lokal dan Mancanegara

Senin, 16 September 2024 | 07:44

UPDATE

Pemindahan IKN Diklaim Disetujui Rakyat, Prabowo Harus Melanjutkan

Kamis, 26 September 2024 | 23:57

Astrid Nadya Kembali Terpilih sebagai Presiden OIC Youth Indonesia

Kamis, 26 September 2024 | 23:44

Kapolri Dorong Korlantas Terus Berinovasi

Kamis, 26 September 2024 | 23:21

Pasangan RIDO Bakal Berdayakan Pensiunan ASN untuk Menghijaukan Jakarta

Kamis, 26 September 2024 | 22:47

Peserta Pilgub Sumut Agar Adu Gagasan, Bukan ‘Gas-Gasan’

Kamis, 26 September 2024 | 22:21

Punya Empat Lawan, Elektabilitas Agung-Markarius Sudah di Atas 50 Persen

Kamis, 26 September 2024 | 22:20

KPK Cekal 3 Tersangka Suap IUP Kaltim

Kamis, 26 September 2024 | 22:07

Kejati Sumut Tahan 5 Tersangka Dugaan Korupsi PT Angkasa Pura II Kuala Namu

Kamis, 26 September 2024 | 21:55

Lewat Hilirisasi, Jokowi Dinilai Sukses Jaga Stabilitas Ekonomi

Kamis, 26 September 2024 | 21:46

Pernah Tempati Asrama Muhammadiyah, Aktivis Ciputat Ini Kini Dilantik jadi Anggota DPRD Labura

Kamis, 26 September 2024 | 21:44

Selengkapnya