Berita

Habib Rizieq Shihab di tengah-tengah pengikutnya/Net

Politik

Sulit Ulangi Galang Jutaan Massa, Pengaruh Habib Rizieq di Pilpres Tidak Sekuat Sebelum FPI Dibubarkan

MINGGU, 30 OKTOBER 2022 | 08:28 WIB | LAPORAN: ANGGA ULUNG TRANGGANA

Habib Rizieq Shihab (HRS) masih potensial menggaet massa dari kalangan Islam. Pengaruhnya masih relatif kuat terhadap sebagian umat Islam di Indonesia.

Demikian pandangan pengamat komunikasi politik Universitas Esa Unggul, M. Jamiluddin Ritonga kepada Kantor Berita Politik RMOL, Minggu pagi (30/10).

Menurut Jamiluddin, meski pengaruh Habib Rizieq masih ada tampaknya tidak sekuat sebelum ia di penjara dan FPI dibubarkan.


"HRS tampaknya sudah sulit untuk mengulangi suksesnya menggalang massa hingga jutaan di Monas," analisa Jamiluddin.

Mantan Dekan Dekan FIKOM IISIP Jakarta ini menganalisa, massa pendukung HRS memang tidak sebanding dengan pengikut NU dan Muhamadiyah. Bagi Jamiluddin, dua ormas ini punya pengikut sangat besar. Namun demikian, suaranya terbelah ke banyak partai dan pasangan Capres.

Jamiluddin berpandangan, kesolidan itu berbeda halnya dengan pengikut HRS. Sebab, pecinta pentolan FPI itu akan setia mengikuti pasangan Capres mana yang akan dipilih.

"HRS bilang pilih pasangan A, pengikutnya dengan setia akan mengikutinya," jelas Jamiluddin.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya