Berita

Direktur Perlindungan WNI dan BHI Kementerian Luar Negeri RI, Judha Nugraha/Net

Dunia

Bus Rombongan Umrah di Mekkah Alami Kecelakaan, Dua WNI Dilaporkan Meninggal

JUMAT, 28 OKTOBER 2022 | 06:23 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Bus yang membawa jemaah umrah di Mekkah dilaporkan mengalami kecelakaan tunggal hingga menewaskan dua warga negara asal Indonesia

"Kecelakaan ini menewaskan dua WNI, yaitu driver dan muthawif," kata Direktur Perlindungan WNI dan BHI Kementerian Luar Negeri RI, Judha Nugraha, dalam Press Briefing Kemlu pada Kamis (27/10).

Peristiwa itu terjadi pada Selasa (25/10), pukul 23.30 WIB.  Judha menyatakan kabar tersebut didapatnya dari Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Jeddah yang segera mengirimkan bantuan untuk WNI di sana.  

"Ketika mendapatkan informasi ini, KJRI Jeddah segera mengirimkan tim perlindungan WNI ke wilayah Mekah untuk berkomunikasi dengan otoritas setempat," jelasnya.

Melalui KJRI, lanjut Judha, diketahui bahwa insiden tersebut murni kecelakaan tunggal yang tidak melibatkan pihak manapun.

"Diperoleh informasi bahwa kecelakaan ini merupakan kecelakaan tunggal yang tidak melibatkan pihak lain," ungkapnya.

Judha mengatakan, dalam kecelakaan bus itu juga, terdapat enam jemaah umrah luka-luka dan segera mendapatkan perawatan di rumah sakit terdekat.

"Saat ini untuk yang luka-luka dirawat di Rumah Sakit King Abdul Aziz Mekkah dan lima di antaranya telah dapat melanjutkan perjalanan umrah. Satu masih dalam perawatan," ujar Judha.

Terakhir, Judha mewakili Indonesia menyampaikan belasungkawa sedalam-dalamnya dan menekankan jika KJRI Jeddah akan selalu siap jika dibutuhkan.

"Atas kecelakaan ini kami mengucapkan turut berduka cita dan KJRI Jeddah siap memberikan bantuan kepada para jemaah," pungkasnya.

Populer

Seluruh Fraksi di DPR Kompak Serang Kejagung soal Tom Lembong

Rabu, 13 November 2024 | 18:01

Kapolri Mutasi 55 Pati dan Pamen, Ada 3 Kapolda Baru

Selasa, 12 November 2024 | 23:52

Berkinerja Buruk, Kadis Parekraf Layak Diganti

Rabu, 13 November 2024 | 00:20

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Dedi Prasetyo Dapat Bintang Tiga jadi Irwasum, Ahmad Dofiri Wakapolri

Selasa, 12 November 2024 | 22:50

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

Musa Rajekshah Dorong Pemetaan Potensi dan Keunggulan Desa

Kamis, 07 November 2024 | 21:43

UPDATE

Pria Gagal Nyaleg Sampai Nekat Bunuh Diri Depan MA Brasil

Jumat, 15 November 2024 | 14:03

Ijazah Pesantren Harus Diakui Negara Tanpa Syarat

Jumat, 15 November 2024 | 13:55

Rumah Tokoh Asal Riau Dilelang Bank Gara-gara Debiturnya Ngemplang Kedit

Jumat, 15 November 2024 | 13:54

Indonesia Dorong Pengoptimalan Pemanfaatan IK-CEPA untuk Tingkatkan Kinerja Perdagangan

Jumat, 15 November 2024 | 13:45

Pemprov DKI Pastikan Program Bansos Tak Berkaitan dengan Dukungan Pilkada

Jumat, 15 November 2024 | 13:36

Dipimpin Puan, Rapat Persiapan Uji Kelayakan Capim KPK Tertutup

Jumat, 15 November 2024 | 13:36

Dialog Kebangsaan Hari Pahlawan: Jejak Sejarah Lagu Indonesia Raya dan Inspirasi Membangun Nasionalisme

Jumat, 15 November 2024 | 13:31

Regulasi IPS Biang Kerok Kemurkaan Peternak Sapi Perah

Jumat, 15 November 2024 | 13:19

Permintaan Baterai Naik, Komatsu Jepang Tingkatkan Investasi di AS

Jumat, 15 November 2024 | 13:01

Citra Kejaksaan Bisa Terpuruk Jika Tidak Koreksi Diri

Jumat, 15 November 2024 | 12:59

Selengkapnya