Berita

Direktur Perlindungan WNI dan BHI Kementerian Luar Negeri RI, Judha Nugraha/Net

Dunia

Bus Rombongan Umrah di Mekkah Alami Kecelakaan, Dua WNI Dilaporkan Meninggal

JUMAT, 28 OKTOBER 2022 | 06:23 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Bus yang membawa jemaah umrah di Mekkah dilaporkan mengalami kecelakaan tunggal hingga menewaskan dua warga negara asal Indonesia

"Kecelakaan ini menewaskan dua WNI, yaitu driver dan muthawif," kata Direktur Perlindungan WNI dan BHI Kementerian Luar Negeri RI, Judha Nugraha, dalam Press Briefing Kemlu pada Kamis (27/10).

Peristiwa itu terjadi pada Selasa (25/10), pukul 23.30 WIB.  Judha menyatakan kabar tersebut didapatnya dari Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Jeddah yang segera mengirimkan bantuan untuk WNI di sana.  

"Ketika mendapatkan informasi ini, KJRI Jeddah segera mengirimkan tim perlindungan WNI ke wilayah Mekah untuk berkomunikasi dengan otoritas setempat," jelasnya.

Melalui KJRI, lanjut Judha, diketahui bahwa insiden tersebut murni kecelakaan tunggal yang tidak melibatkan pihak manapun.

"Diperoleh informasi bahwa kecelakaan ini merupakan kecelakaan tunggal yang tidak melibatkan pihak lain," ungkapnya.

Judha mengatakan, dalam kecelakaan bus itu juga, terdapat enam jemaah umrah luka-luka dan segera mendapatkan perawatan di rumah sakit terdekat.

"Saat ini untuk yang luka-luka dirawat di Rumah Sakit King Abdul Aziz Mekkah dan lima di antaranya telah dapat melanjutkan perjalanan umrah. Satu masih dalam perawatan," ujar Judha.

Terakhir, Judha mewakili Indonesia menyampaikan belasungkawa sedalam-dalamnya dan menekankan jika KJRI Jeddah akan selalu siap jika dibutuhkan.

"Atas kecelakaan ini kami mengucapkan turut berduka cita dan KJRI Jeddah siap memberikan bantuan kepada para jemaah," pungkasnya.

Populer

Besar Kemungkinan Bahlil Diperintah Jokowi Larang Pengecer Jual LPG 3 Kg

Selasa, 04 Februari 2025 | 15:41

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

Jokowi Kena Karma Mengolok-olok SBY-Hambalang

Jumat, 07 Februari 2025 | 16:45

Prabowo Harus Pecat Bahlil Imbas Bikin Gaduh LPG 3 Kg

Senin, 03 Februari 2025 | 15:45

Alfiansyah Komeng Harus Dipecat

Jumat, 07 Februari 2025 | 18:05

Bahlil Gembosi Wibawa Prabowo Lewat Kebijakan LPG

Senin, 03 Februari 2025 | 13:49

Pengamat: Bahlil Sengaja Bikin Skenario agar Rakyat Benci Prabowo

Selasa, 04 Februari 2025 | 14:20

UPDATE

Dirjen Anggaran Kemenkeu Jadi Tersangka, Kejagung Didesak Periksa Tan Kian

Sabtu, 08 Februari 2025 | 21:31

Kawal Kesejahteraan Rakyat, AHY Pede Demokrat Bangkit di 2029

Sabtu, 08 Februari 2025 | 20:55

Rocky Gerung: Bahlil Bisa Bikin Kabinet Prabowo Pecah

Sabtu, 08 Februari 2025 | 20:53

Era Jokowi Meninggalkan Warisan Utang dan Persoalan Hukum

Sabtu, 08 Februari 2025 | 20:01

Tepis Dasco, Bahlil Klaim Satu Frame dengan Prabowo soal LPG 3 Kg

Sabtu, 08 Februari 2025 | 19:50

Dominus Litis Revisi UU Kejaksaan, Bisa Rugikan Hak Korban dan tersangka

Sabtu, 08 Februari 2025 | 19:28

Tarik Tunai Pakai EDC BCA Resmi Kena Biaya Admin Rp4 Ribu

Sabtu, 08 Februari 2025 | 19:16

Ekspor Perdana, Pertamina Bawa UMKM Tempe Sukabumi Mendunia

Sabtu, 08 Februari 2025 | 18:41

TNI AL Bersama Tim Gabungan Temukan Jenazah Jurnalis Sahril Helmi

Sabtu, 08 Februari 2025 | 18:22

Penasehat Hukum Ungkap Dugaan KPK Langgar Hukum di Balik Status Tersangka Sekjen PDIP

Sabtu, 08 Februari 2025 | 17:42

Selengkapnya