Berita

Tangkapan layar flightradar24.com/Net

Nusantara

Kronologi Kecelakaan Pesawat Lion Air JT330 Tujuan Palembang

RABU, 26 OKTOBER 2022 | 20:59 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan JT-330 rute Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta tujuan Bandar Udara Sultan Mahmud Badruddin II Palembang mengalami kecelakaan mesin beberapa menit setelah lepas landas, Rabu (26/10).

Corporate Communications Strategic of  Lion Air Danang Mandala Prihantoro menyampaikan kronologi gangguan mesin sayap kiri yang keluar percikan api.

Dia mengatakan, pesawat tersebut telah menjalankan prosedur penerbangan sesuai dengan standar operasional prosedur (SOP) dan telah dipersiapkan untuk terbang secara tepat.


"Sebelum keberangkatan, pesawat Boeing 737-800NG registrasi PK-LKK dinyatakan layak dan aman dioperasikan melalui pengecekan awal (pre flight check),” kata Danang lewat keterangan tertulisnya.

Kemudian, lanjut Danang, setelah proses penanganan operasional, layanan penumpang dan kargo di darat selesai, Lion Air penerbangan JT-330  lepas landas pukul 17.13 WIB dengan membawa 6 (enam) kru dan 169 penumpang.

"Fase mengudara berjalan normal. Pilot menjalankan pengoperasian pesawat berdasarkan prosedur. Pada ketinggian jelajah 3.000 kaki, pilot merasakan kinerja pada salah satu komponen mesin pesawat tidak sesuai dengan yang semestinya dan menunjukkan perlu segera dilakukan pengecekan,” katanya.

Untuk mengantisipasi kemungkinan terburuk dan memastikan faktor keselamatan dan keamanan penerbangan, pilot memutuskan untuk kembali ke Bandara Soekarno-Hatta.

Dikatakan Danang, proses mendarat pesawat saat kembali ke Bandara Soetta berjalan secara normal dana aman. Setelah masuk ke landas parkir atau Apron, penumpang diarahkan menuju ruang tunggu.

"Guna mendapatkan informasi lebih lanjut. Proses penumpang keluar dari pesawat dilakukan secara normal,” demikian Danang.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya