Berita

Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) saat menghadiri HUT ke-58 Partai Golkar/Ist

Politik

Bersama Nasdem dan PKS, AHY Yakin Kantongi Tiket Pilpres 2024

SABTU, 22 OKTOBER 2022 | 12:49 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Partai Demokrat meyakini bisa mendapatkan tiket calon presiden dan calon wakil presiden 2024 melalui koalisi yang sedang dibangun.

Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bahkan optimis dengan penjajakan koalisi bersama Nasdem dan PKS.

“Demokrat punya optimisme insyaallah itu akan terbentuk. Pada akhirnya juga bisa disampaikan kepada rakyat,” kata AHY dalam keterangannya, Sabtu (22/10).


AHY mengamini, tidak mudah mendapatkan tiket untuk mengusung pasangan capres-cawapres di Pemilu 2024. Pasalnya, undang-undang mengatur partai atau gabungan partai politik pengusung pasangan capres cawapres harus memiliki 20% presidensial threshold (PT).

“Presidential threshold itu 20 persen, cukup tinggi, tidak selalu mudah untuk membangun koalisi yang bisa menghadirkan satu pasangan calon presiden maupun calon wakil presiden,” kata Putra Sulung Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini.

Atas dasar itu, AHY menyatakan bahwa pihaknya bersama Nasdem dan PKS semakin intens melakukan komunikasi politik. Itu antara lain agar koalisi yang akan dibentuk semakin solid menghadapi Pemilu 2024.

“Saya tidak bisa menjelaskan di sini sejauh mana, yang jelas semakin baik dan semakin intensif. Tetapi berbicara timeline dan lain sebagainya, memang menunggu momentum," tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya