Berita

Ahmad Riza Patria/Net

Politik

Ariza Patria Ditunjuk jadi Koordinator Sekretariat Bersama Relawan Prabowo Presiden

JUMAT, 21 OKTOBER 2022 | 22:56 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria ditunjuk sebagai Koordinator Sekretariat Bersama (Sekber) Relawan Prabowo Presiden.

Ketua Badan Pemenangan Pemilu DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, sekber tersebut untuk menyerap dan menampung asprirasi masyarakat agar dijadikan perjuangan Prabowo Subianto sebagai Presiden 2024.

"Menunjuk Ahmad Riza Patria sebagai Koordinator Sekber Relawan Prabowo Presiden. Tentu tujuannya agar menghimpun relawan pencinta Prabowo untuk bergerak bersama memenangkan Prabowo Presiden 2024," kata Sufmi Dasco Ahmad kepada wartawan, Jumat (21/10).


Ketua Harian DPP Partai Gerindra itu juga mengurai alasan Ahmad Riza Patria menjadi Koordinator Sekber Relawan Prabowo Presiden karena dinilai mampu menuntaskan jabatan Wakil Gubernur DKI Jakarta dengan baik.

Selain itu, sosok Ahmad Riza Patria juga mampu mengayomi masyarakat selama menjabat Wagub DKI Jakarta.

"Tugas baru bagi Ariza setelah selesai menjadi Wagub DKI Jakarta. Dengan pengalaman yang dimiliki mampu mengelola relawan-relawan sehingga menjadi satu visi untuk kebaikan bangsa Indonesia," katanya.

Ketua Umum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto menyatakan siap menjadi calon presiden 2024. Kesiapan itu setelah 34 DPD Partai Gerindra meminta hal tersebut kepada Prabowo.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya