Berita

Kerusuhan yang terjadi di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jawa Timur/Net

Politik

Survei LSI: Mayoritas Publik Masih Percaya Polri Usut Tuntas Tragedi Kanjuruhan

KAMIS, 20 OKTOBER 2022 | 16:53 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Kepercayaan publik terhadap institusi Polri dalam mengusut Tragedi Kanjuruhan masih tinggi. Apalagi Polri telah menetapkan enam tersangka dalam tragedi yang merenggut seratusan nyawa.

Hasil survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI) terbaru, sebanyak 52,4 persen responden setuju dengan langkah kepolisian menetapkan sejumlah pihak sebagai tersangka.

"Yang menjawab kurang atau tidak setuju 18 persen, tidak tahu 16,2 persen, dan tidak ditanyakan 13,4 persen," ujar Direktur Eksekutif LSI, Djayadi Hanan saat memaparkan surveinya secara daring, Kamis (20/10).

Djayadi mengatakan, ada responden yang tidak ditanyakan soal penetapan tersangka karena survei tersebut digelar sejak tanggal 6 Oktober hingga 10 Oktober 2022. Sedangkan penetapan tersangka oleh Polri diumumkan sehari setelahnya, yakni 7 Oktober 2022.

Adapun jumlah responden yang mengetahui tentang pengumuman para tersangka oleh kepolisian hanya 41,2 persen. Yang tidak tahu 45,5 persen, dan 13,4 persen responden lainnya tidak sempat ditanyakan.

"Jadi itu pertanyaan susulan (soal penetapan tersangka)," sambungnya.

Di sisi lain, pakar hukum tata negara Zainal Arifin Mochtar berujar, ada beberapa faktor yang akan memengaruhi tingkat kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian.

"Saya kira, orang cukup percaya, hampir 50 persen, Pak Kapolri Sigit serius untuk selesaikan (reformasi Polri). Artinya, masih ada titik kepercayan polisi mau melakukan reformasi," tuturnya.

Survei LSI melibatkan 1.212 WNI yang telah memiliki hak pilih sebagai responden melalui sambungan telepon pada 6 sampai 10 Oktober 2022. Margin of error riset sekitar 2,9 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Hingga saat ini, Polisi telah menetapkan enam tersangka dalam Tragedi Kanjuruhan. Mereka adalah Direktur PT Liga Indonesia Baru (LIB), Ahmad Hadian Lukita; Ketua Panpel Arema FC, Abdul Haris.

Lalu Security Officer Arema FC, Suko Sutrisno; Danki 3 Yon Brimob Polda Jatim, AKP Has Darmawan; Kabag Ops Polres Malang, Kompol Wahyu Setyo Pranoto; dan Kasat Samapta Polres Malang, AKP Bambang Sidik Achmadi.

Populer

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Ketua Alumni Akpol 91 Lepas Purna Bhakti 13 Anggota

Minggu, 05 Mei 2024 | 17:52

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Kantongi Sertifikasi NBTC, Poco F6 Segera Diluncurkan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 08:24

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

UPDATE

Daftar Bakal Calon Gubernur, Barry Simorangkir Bicara Smart City dan Kesehatan Untuk Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 22:04

Acara Lulus-Lulusan Pakai Atribut Bintang Kejora, Polisi Turun ke SMUN 2 Dogiyai

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:57

Konflik Kepentingan, Klub Presiden Sulit Diwujudkan

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:41

Lantamal VI Kirim Bantuan Kemanusiaan Untuk Korban Banjir dan Longsor di Luwu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Ketua MPR: Ditjen Bea Cukai, Perbaiki Kinerja dan Minimalkan Celah Pelanggaran!

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:33

Anies: Yang Tidak Mendapatkan Amanah Berada di Luar Kabinet, Pakem Saya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:25

Ide Presidential Club Karena Prabowo Ingin Serap Pengalaman Presiden Terdahulu

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:17

Ma’ruf Amin: Presidential Club Ide Bagus

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:09

Matangkan Persiapan Pilkada, Golkar Gelar Rakor Bacakada se-Sumut

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:04

Dua Kapal Patroli Baru Buatan Dalam Negeri Perkuat TNI AL, Ini Spesifikasinya

Selasa, 07 Mei 2024 | 21:00

Selengkapnya