Berita

Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri/Net

Politik

Untuk Hentikan Manuver Ganjar, Megawati Diminta Segera Tetapkan Puan Maharani sebagai Capres

SENIN, 17 OKTOBER 2022 | 16:32 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

PDI Perjuangan, khususnya Ketua Umum Megawati Soekarnoputri, diminta untuk segera menetapkan Puan Maharani sebagai calon presiden. Karena hal ini akan lebih membuka peluang Puan untuk menang, sekaligus menghentikan manuver Ganjar Pranowo.

Demikian saran mantan Menteri Keuangan RI, Fuad Bawazier, saat berbincang dengan Kantor Berita Politik RMOL, Senin (17/10).

"Ibu Megawati, bila benar akan menetapkan Puan Maharani sebagai Capres dari PDIP sesuai dengan kewenangannya, harus segera memutuskan dan mengumumkannya," ucap Fuad Bawazier.


"Kenapa? Dengan cara demikian, maka peluang Puan Maharani akan perlahan tapi pasti meningkat. Dengan begitu Ganjar Pranowo (GP) akan berhenti bermanuver,” imbuhnya.

Dalam pandangan Fuad, saat ini Ganjar Pranowo terus berkampanye karena yakin popularitasnya akan semakin naik, sedangkan Puan Maharani tidak meningkat.

“Bila popularitas PM tidak naik-naik maka akhirnya Megawati akan menyerah (pada GP). Padahal bagaimana PM akan naik popularitasnya bila GP masih terus berkampanye? Sungguh sulit bila dalam satu partai ada dua matahari, alias dua calon,” paparnya.

Terlebih lagi, gaya kampanye Ganjar Pranowo saat ini, menurut Fuad, meniru model kampanye Joko Widodo sebelum menjadi calon presiden dari PDIP.

"Rupanya GP mau copy trick-nya Jokowi dulu. Tapi Megawati tidak akan terperosok dua kali,” tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya