Berita

Rampai Nusantara melantik pengurus Provinsi Bengkulu pada Sabtu, 15 Oktober 2022/Net

Nusantara

Deklarasi di Bengkulu, Rampai Nusantara Siap Kawal BLT untuk Masyarakat

MINGGU, 16 OKTOBER 2022 | 11:16 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Organisasi Rampai Nusantara terus melebarkan sayapnya dan berkomitmen untuk membantu pemerintah, termasuk mengawal Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari pemerintah.

Hal itu disampaikan oleh Ketua Umum Rampai Nusantara, Mardiansyah ketika Deklarasi dan Pelantikan pengurus Rampai Nusantara Provinsi Bengkulu pada Sabtu (15/10).

Mardiansyah mengatakan, bantuan pemerintah bagi masyarakat sangat berarti saat ini. Untuk itu, pengawalan BLT agar tepat sasaran pada masyarakat yang berhak menerima menjadi salah satu konsen Rampai Nusantara di seluruh Indonesia.


"Kami instruksikan dan selalu ingatkan pengurus melakukan kerja-kerja yang menyentuh langsung kepada masyarakat dan kembali saya tegaskan untuk kawal BLT agar tepat sasaran tanpa pemotongan,” kata Mardiansyah.

Dengan pemotongan subsidi BBM beberapa waktu lalu, ia mengatakan, BLT menjadi kompensasi. Kehadiran bantuan itu juga diharapkan dapat menjaga daya beli masyarakat bawah tetap stabil jika tepat sasaran dan membantu masyarakat untuk bertahan hidup.

Aktivis 98 berharap kehadiran Rampai Nusantara Bengkulu dapat dirasakan manfaatnya secara langsung oleh masyarakat.

Di sisi lain, Ketua Dewan Eksekutif Wilayah RN Bengkulu Hendri Satrio menyampaikan pihaknya akan segera mematangkan kerja-kerja ke depan.

Dengan kehadirannya di Bengkulu, Rampai Nusantara telah resmi berdiri dan memiliki pengurus di 21 wilayah Indonesia. Sebelum Bengkulu, Rampai Nusantara telah hadir di DKI Jakarta, Jawa Barat, Lampung, Jawa Tengah, DIY, Banten, Riau, Jawa Timur, Bali, NTB, Sumbar, Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Kalimantan Barat, Sulawesi Selatan,Jambi, Kalimantan Utara, Kepulauan Riau, Bangka Belitung, dan Kalimantan Selatan.

Selain itu, dalam waktu dekat akan menyusul deklarasi untuk wilayah, Gorontalo dan Kalimantan Utara.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya