Berita

Ketua DPD Partai Nasdem Jakarta Timur Abdul Canter Sangaji/Net

Politik

Usai Deklarasi Capres Anies, Ribuan Orang Berbondong-bondong Daftar Jadi Kader Nasdem

MINGGU, 09 OKTOBER 2022 | 11:29 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Ribuan orang berbondong-bondong mendatangi kantor DPD Partai Nasdem di Jakarta Timur untuk mendaftarkan diri sebagai kader. Pemandangan ini terjadi setelah Nasdem mendeklarasikan Anies Baswedan sebagai bakal calon presiden pada awal pekan lalu.

Ketua DPD Partai Nasdem Jakarta Timur Abdul Canter Sangaji mengatakan deklarasi Anies telah berdampak positif bagi partai. Mengacu pada data sistem digital, dia meyakini semakin banyak masyarakat yang mendaftar sebagai kader Nasdem usai deklarasi Anies.

"Nasdem Jakarta Timur kebanjiran kader baru setelah Anies Baswedan dideklarasikan sebagai capres NasDem," kata Canter dalam keterangannya yang diterima redaksi pada Minggu (9/10).


Bahkan Canter mengungkap, pihaknya sempat kewalahan melayani permintaan warga yang meminta Kartu Tanda Anggota (KTA) Partai Nasdem.

"Selama berpolitik, baru kali ini saya menemukan atmosfer seperti ini. Ribuan kader baru mendaftar mendapatkan KTA digital Jakarta Timur," ucapnya.

Dalah satu kader baru yang mendaftar adalah Ketua Penasehat Ormas Bang Japar (Kebangkitan Jawara dan Pengacara) Aldwin Rahadian. Ia juga merupakan suami anggota DPD RI Fahira Idris.

"Aldwin Rahadian masuk dalam skuad pemenangan caleg Nasdem di Jakarta Timur," kata Canter.

Meski begitu, Canter tak membantah bila ada beberapa kader yang mengundurkan diri menjelang Pemilu 2024.

"Kami berterima kasih atas dedikasi mereka selama di Nasdem. Dinamika organisasi pasti ada namun tidak berpengaruh dalam kerja politik," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya