Berita

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan/Net

Politik

Nasdem Jaktim Klaim Kebanjiran Kader usai Pengumuman Anies Capres

MINGGU, 09 OKTOBER 2022 | 10:34 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Efek ekor jas langsung dirasakan Partai Nasdem usai Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan diumumkan sebagai jagoan mereka pada Pilpres 2024 mendatang. Setidaknya, DPD Partai Nasdem Jakarta Timur mengklaim ribuan masyarakat mulai berbondong mendaftarkan diri sebagai kader.

"Nasdem Jakarta Timur kebanjiran kader baru setelah Anies Baswedan dideklarasikan sebagai capres Nasdem," klaim Ketua DPD Partai NasDem Jakarta Timur Abdul Canter Sangaji seperti diberitakan Kantor Berita RMOL Jakarta, Minggu (9/10).

Canter menyampaikan data tersebut berasal dari sistem digital keanggotaan Partai Nasdem. Dia meyakini akan semakin banyak masyarakat yang mendaftar sebagai kader Nasdem usai deklarasi Anies.


"Selama berpolitik, baru kali ini saya menemukan atmosfer seperti ini. Ribuan kader baru mendaftar mendapatkan KTA digital Jakarta Timur," kata Canter.

Canter mengatakan, pihaknya sempat kewalahan melayani permintaan warga yang meminta KTA Partai Nasdem.

Salah satu kader baru yang mendaftar adalah Ketua Penasehat Ormas Bang Japar (Kebangkitan Jawara dan Pengacara) Aldwin Rahadian. Suami anggota DPD RI Fahira Idris mendaftar sebagai kader Nasdem usai Anies Baswedan dideklarasikan sebagai capres.

"Aldwin Rahadian masuk dalam skuad pemenangan caleg Nasdem di Jakarta Timur," kata Canter.

Canter menambahkan, Nasdem Jakarta Timur saat ini sedang menyiapkan Satgas Panglima Hitam. Tercatat sudah ribuan orang yang mendaftar secara sukarela.

"Realitas ini sangat kami syukuri," kata Canter.

Meski begitu, Canter tak membantah bila ada beberapa kader yang mengundurkan diri menjelang Pemilu 2024.

"Kami berterima kasih atas dedikasi mereka selama di Nasdem. Dinamika organisasi pasti ada namun tidak berpengaruh dalam kerja politik," demikian Canter.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya