Berita

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurthi Yudhoyono/RMOL

Politik

Pengamat: Anies-AHY Bisa Dijadikan Jagoan Bagi Milenial

SABTU, 08 OKTOBER 2022 | 17:48 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Bahasa politik yang disampaikan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurthi Yudhoyono, yang disampaikan usai melakukan pertemuan di Kantor DPP Partai Demokrat, Jumat kemarin (7/10), dinilai sebagai tanda mereka akan maju bersama di Pilpres 2024.

Penilaian tersebut datang dari Direktur Political and Public Policy Studies (P3S), Jerry Massie, dalam obrolan bersama Kantor Berita Politik RMOL, Sabtu (8/10).

Jerry menuturkan, baik AHY dan juga Anies telah menyampaikan pandangan politik yang sama usai pertemuan tersebut. Di mana, keduanya sama-sama mengusung visi perubahan untuk Indonesia ke depan.


"Kalau saya lihat pertemua Anies-AHY ini jadi sebuah acuan politik untuk keduanya berpasangan (sebagai capres-cawapres)," ujar Jerry.

Doktor komunikasi politik lulusan American Global University ini mengamati, secara elektoral kedua tokoh politik tersebut cukup moncer atau berada di urutan atas.

"Barangkali mereka akan berafiliasi dalam beberapa waktu ke depan, karena ada kecocokan antara mereka berdua. Dan elektabilitas keduanya cukup baik," tuturnya.

Di samping itu, Jerry melihat dari segi elektoral, baik Anies maupun AHY, jika berpasangan akan mampu meraup suara kaum milenial.

"Dari sisi pemilih atau voters, elektoralnya ini saya menilai keduanya jagoan di pemilih milenial dan generasi X yang mereka lahir di era 2000-an, dan 90-an bahkan 80-an," tuturnya.

Berdasarkan catatanya, Jerry menyebutkan jumlah pemilih muda atau young generation mendominasi di Pemilu Serentak 2024.

"Jumlah mereka terbesar, kurang lebih 40 persen sekian, ada 80 juta sampai 90 juta pemilih dari pemilih pemula," sambungnya memaparkan.

Maka dari itu, Jerry memprediksi jika Anies maju bersama-sama dengan AHY di Pilpres 2024 mendatang, ceruk pemilih muda yang juga menjadi target capres-cawapres dari yang diusung parpol-parpol lainnya akan tergerus.

"Pemilih generasi milenial ini menjadi sebuah ancaman bagi calon-calon lain dengan majunya Anies dan juga AHY jika jadi nanti," demikian Jerry.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya