Berita

Gubernur DKI Jakarta saat takziah ke korban robohnya tembok MTsn 19 di Pondok Labu/Ist

Nusantara

Anies Takziah ke Rumah Korban Tembok Roboh MTSN 19 Pondok Labu

JUMAT, 07 OKTOBER 2022 | 00:12 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melakukan takziah ke kediaman korban meninggal dunia akibat robohnya tembok Gedung MTSN 19 Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan. Kejadian tersebut terjadi pada Kamis sore (6/10).

"Kita menyatakan bela sungkawa kepada keluarga, mendoakan supaya husnul khotimah," kata Anies saat bertakziah ke rumah duka Dendis Al Latif, salah satu siswa meninggal dunia di Kampung Kandang, Gang Harapan II RT 008/06 Jagakarsa.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) itu menyampaikan peristiwa ini harus menjadi pembelajaran. Sehingga kejadian serupa tidak terulang.

"Kanwil Kemenag yang membawahi MTsN sudah sampaikan tadi, kita siap untuk mendukung memfasilitasi apabila diperlukan tempat sementara untuk belajar," tutur Anies.

Saat bertakziah, mantan Rektor Universitas Paramadina itu turut didampingi Walikota Jakarta Selatan, Munjirin dan Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Ade Ary Syam Indradi.

Kejadian tembok roboh di area sekolah MTSN 19 Pondok Labu terjadi setelah hampir setengah jam lebih hujan deras mengguyur wilayah sekitar DKI Jakarta, atau tepatnya pada pukul 14.50 WIB.

Korban tiga siswa yang dinyatakan meninggal dunia di antaranya berinisial DA, DE, dan AD yang duduk di kelas 8.

Populer

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Bocah Open BO Jadi Eksperimen

Sabtu, 27 April 2024 | 14:54

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

Pj Gubernur Jabar Ingin Persiapan Penyelenggaraan Ibadah Haji Sempurna

Kamis, 02 Mei 2024 | 03:58

Telkom Buka Suara Soal Tagihan ‘Telepon Tidur’ Rp9 Triliun Pertahun

Kamis, 25 April 2024 | 21:18

UPDATE

Misi Dagang ke Maroko Catatkan Transaksi Potensial Rp276 Miliar

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:51

Zita Anjani Bagi-bagi #KopiuntukPalestina di CFD Jakarta

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:41

Bapanas: Perlu Mental Berdikari agar Produk Dalam Negeri Dapat Ditingkatkan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:33

Sadiq Khan dari Partai Buruh Terpilih Kembali Jadi Walikota London

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:22

Studi Privat Dua Hari di Taipei, Perdalam Teknologi Kecantikan Terbaru

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:14

Kekuasaan Terlalu Besar Cenderung Disalahgunakan

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:09

Demi Demokrasi Sehat, PKS Jangan Gabung Prabowo-Gibran

Minggu, 05 Mei 2024 | 09:04

Demonstran Pro-Palestina Lakukan Protes di Acara Wisuda Universitas Michigan

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:57

Presidential Club Patut Diapresiasi

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:37

PKS Tertarik Bedah Ide Prabowo Bentuk Klub Presiden

Minggu, 05 Mei 2024 | 08:11

Selengkapnya