Berita

Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri mengunjungi Panti Guna Nanda, Lembaga Penyantun Anak Budha di Jalan Tambun Rengas, Cakung, Jakarta Timur/Ist

Presisi

Korlantas Bagikan Sembako saat Berkunjung ke Lembaga Penyantun Anak Buddha Jakarta

JUMAT, 30 SEPTEMBER 2022 | 18:47 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Korps Lalu Lintas (Korlantas) Polri mengunjungi Panti Guna Nanda, Lembaga Penyantun Anak Buddha di Jalan Tambun Rengas, Cakung, Jakarta Timur. Pada kunjungan ini, Korlantas datang membagikan ratusan paket sembako.

Pembagian sembako dilakukan Kepala Korlantas Polri Irjen Pol Firman Santyabudi yang diwakili oleh Kasubdit Standar Cegah dan Tindak Ditkamsel Kombes Pol Mohammad Tora yang didampingi AKBP Roby Septiadi bersama rombongan.

"Semoga santunan ini menjadi barokah, bisa membantu dan sedikit meringankan beban," kata Tora dalam keteragannya, Jumat (30/9).


Adapun bantuan sosial ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka HUT ke-67 Lalu Lintas Bhayangkara. Sebanyak total 107.200 paket sembako dibagikan Korlantas melalui jajaran Polda se-Indonesia.

Tora berharap, paket sembako yang diberikan Korlantas Polri dapat bermanfaat untuk anak-anak di panti. Dia juga mendoakan, semoga kelak mereka menjadi pemimpin bangsa yang hebat.

"Kami dari Korlantas Polri mengucapkan terima kasih dan mohon maaf jika merepotkan mengganggu kegiatan hari ini dan mudah-mudahan putra putri binaan Guna Nanda kelak menjadi pemimpin bangsa," katanya.

Sementara itu, Wakil Kepala Pengurus Harian Guna Nanda, Meta, mengucapkan terima kasih kepada Korlantas Polri yang telah menyalurkan bantuan sosial kepada anak-anak panti. Meta berdoa agar sembako ini menjadi berkah untuk semua.

"Tentunya bantuan yang diberikan sangat bermanfaat bagi panti kami. Semoga menjadi berkah bagi kita semua, semoga Korlantas Polri kedepannya semakin maju dan Jaya," ucap Meta.

Meta menyampaiakn, anak asuh yang ada di panti terdiri dari usia SD hingga mahasiswa sebanyak 33 anak, yang rutin melakukan kebaktian sebelum berangkat sekolah atau kuliah.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya