Berita

Penampakan UFO di lambang departemen NIM-Aviation ODNI Amerika Serikat/Net

Dunia

Ada UFO di Lambang Badan Intelijen AS, Kok Bisa?

RABU, 28 SEPTEMBER 2022 | 16:50 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Lambang resmi sebuah sub-unit baru dari badan intelijen Amerika Serikat (AS) menjadi buah bibir warganet. Lantaran terdapat penampakan piring tebang atau objek terbang tak dikenal (UFO) di dalamnya.

Lambang tersebut milik departemen baru Kantor Direktur Intelijen Nasional (ODNI) bernama National Intelligence Manager-Aviation (NIM-Aviation). Departemen ini secara khusus menangani potensi ancaman keamanan dari udara.

Departemen ini terlibat dalam penyusunan laporan kepada Kongres tahun lalu tentang penelitian UFO, yang disebut oleh Pentagon sebagai fenomena udara tak dikenal (UAP).

Keberadaan piring terbang itu pertama kali diperhatikan oleh penggemar UFO di Twitter.

"UFO di lambang resmi? Hahahaha. Radikal. Saya masih tidak percaya mereka melakukan ini," ujar pengguna Twitter.

Dimuat The Times, seorang pejabat mengatakan lambang tersebut bukan resmi dan secara keliru diunggah di situs web resmi pemerintah, alih-alih itu sekadar guyonan internal.

Selain UFO, lambang itu juga menyertakan jet tempur Su-57 Rusia, kendaraan udara bergaya hipersonik berbentuk baji, dan drone yang mirip dengan versi yang diproduksi oleh China dan Iran.

Intelijen AS sendiri telah mengubah pendekatannya terhadap UAP, dengan menganggapnya lebih serius. Peneliti Pentagon meninjau 144 penampakan UAP.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Waspadai Partai Cokelat, PDIP: Biarkan Rakyat Bebas Memilih!

Rabu, 27 November 2024 | 11:18

UPDATE

Disdik DKI Segera Cairkan KJP Plus dan KJMU Tahap II

Sabtu, 30 November 2024 | 04:05

Israel dan AS Jauhkan Umat Islam dari Yerusalem

Sabtu, 30 November 2024 | 03:38

Isu Kelompok Rentan Harus Jadi Fokus Legislator Perempuan

Sabtu, 30 November 2024 | 03:18

Dorong Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen, Kadin Luncurkan White Paper

Sabtu, 30 November 2024 | 03:04

Pasukan Jangkrik Gerindra Sukses Kuasai Pilkada di Jateng

Sabtu, 30 November 2024 | 02:36

Fraksi PKS Usulkan RUU Boikot Produk Israel

Sabtu, 30 November 2024 | 02:34

Sertijab dan Kenaikan Pangkat

Sabtu, 30 November 2024 | 02:01

Bawaslu Pastikan Tak Ada Kecurangan Perhitungan Suara

Sabtu, 30 November 2024 | 01:48

Anggaran Sekolah Gratis DKI Disiapkan Rp2,3 Triliun

Sabtu, 30 November 2024 | 01:17

Mulyono Bidik 2029 dengan Syarat Jakarta Dikuasai

Sabtu, 30 November 2024 | 01:01

Selengkapnya