Berita

Ketua DPP PPP Achmad Baidowi/Net

Politik

Prabowo Tak Masalah Jokowi Maju Jadi Cawapres, PPP: Apakah Pantas?

SELASA, 27 SEPTEMBER 2022 | 16:39 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Kemunculan isu kalau Presiden Joko Widodo bakal maju lagi dalam kontestasi Pilpres 2024 sebagai calon wakil presiden, mendampingi Prabowo Subianto, cukup menyita perhatian masyarakat. Secara aturan, Jokowi memang bisa maju sebagai calon wakil presiden pada 2024.

Meski hal itu sudah ditepis Jokowi, Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto mengaku tidak masalah jika mantan Gubernur DKI Jakarta itu maju lagi sebagai calon wakil presiden. Sekaligus memungkinkan untuk bersanding dengannya.

Menyikapi hal tersebut Ketua DPP PPP Achmad Baidowi menuturkan, jika ingin maju kembali merupakan hak politik Jokowi sebagai warganegara Indonesia lantaran tidak melanggar UU yang berlaku. Namun, dia menyangsikan Jokowi mau maju kembali pada Pemilu 2024 nanti.

"Itu hak politik ya, kembali ke Pak Jokowi apakah mau atau tidak tapi secara etika politik ya tergantung beliau. Kalau secara UU enggak ada larangan, cuma apakah pantas?” ucap Awiek, sapaannya, di Gedung Nusantara III, Komplek Parlemen, Senayan, Selasa (27/9).

Dia menganalogikan dengan peristiwa di daerah pemilihannya, Sampang, di mana ada seorang bupati yang maju sebagai wakil bupati dan terpilih kembali. Lantas bupatinya meninggal dunia dan wakil bupati yang tersebut kembali menjabat sebagai bupati.

Menurutnya, hal itu lumrah terjadi di dunia politik tanah air.

"Tapi semua kembali ke Pak Jokowi, apakah beliau akan mengambil peluang itu atau beliau ya legowo biasalah dengan ketentuan perundang-undangan yang ada. Secara UU enggak ada yang dilanggar tapi ya sekali lagi kembali lagi (pantas tidak),” tutupnya.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Pengamat: Jangan Semua Putusan MK Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Panglima TNI Diminta Tarik Anggota Puspom dari Kejagung

Selasa, 28 Mei 2024 | 18:58

Produksi Film Porno, Siskaeee Cs Segera Disidang

Rabu, 22 Mei 2024 | 13:49

Topeng Mega-Hasto, Rakus dan Berbohong

Kamis, 23 Mei 2024 | 18:03

IAW Desak KPK Periksa Gubernur Jakarta, Sumbar, Banten, dan Jateng

Senin, 20 Mei 2024 | 15:17

Pj Gubernur Jabar Optimistis Polisi Mampu Usut Kasus Pembunuhan Vina Cirebon

Kamis, 23 Mei 2024 | 06:48

UPDATE

Bos Sinar Mas Franky Widjaja Dipolisikan Perkara Sepele

Kamis, 30 Mei 2024 | 00:06

Tanggapan SYL soal Biduan Nayunda: Dia Teman Cucu, Saya 70 Tahun, Ada Hal Apa?

Rabu, 29 Mei 2024 | 23:39

Bamsoet Terima Aspirasi Usulan Bupati dan Walikota Orang Asli Papua

Rabu, 29 Mei 2024 | 23:04

MA Gantung Nasib Ribuan Karyawan Polo Ralph Lauren

Rabu, 29 Mei 2024 | 23:01

Awas, Framing Tanpa Fakta di Kasus Timah Bisa Kena UU ITE

Rabu, 29 Mei 2024 | 22:49

Pedangdut Nayunda Akui Terima Berbagai Aset Hingga Kue Ulang Tahun dari SYL

Rabu, 29 Mei 2024 | 22:48

Temui AHY, Muzakir Manaf Bahas Pilkada Aceh 2024 Hingga Lahan untuk Eks Kombatan

Rabu, 29 Mei 2024 | 22:40

Wapres Ma’ruf Amin Lepas Keberangkatan Jemaah Calon Haji Aceh Besar

Rabu, 29 Mei 2024 | 22:26

Diputus Kerja Sepihak, Karyawan Perusahaan Asuransi Bawa ke Ranah Hukum

Rabu, 29 Mei 2024 | 22:19

Jelang Idul Adha 2024, Pemkab Muratara Pantau Ketat Kesehatan Hewan Kurban

Rabu, 29 Mei 2024 | 22:14

Selengkapnya