Berita

Wakil Ketua DPW PPP Jabar, Uu Ruzhanul Ulum/RMOLJabar

Politik

Pertemuan Suharso Monoarfa dan Muhammad Mardiono Bikin Kader-kader PPP di Daerah Lebih Tenang

SELASA, 20 SEPTEMBER 2022 | 23:23 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Pertemuan antara mantan Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa dengan Plt Ketua Umum PPP Muhammad Mardiono baru-baru ini dinilai telah membuat kader-kader di daerah merasa lega.

Salah satunya adalah Wakil Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PPP Jabar, Uu Ruzhanul Ulum, yang mengaku lega karena kedua tokoh tersebut telah bertemu untuk membahas masa depan PPP.

Apalagi, Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) telah mengeluarkan Surat Keputusan Kemenkumham Nomor M.HH-26.AH.11.02. Tahun 2022 tentang Pengesahan Plt Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PPP masa bakti 2020-2025.

"Saya sebagai kader di daerah lega, dan juga (SK) Menkumham sudah keluar, berarti PPP sudah tidak ada polemik lagi," kata Uu saat ditemui di Gedung Sate, Selasa (20/9).

Sebelum pertemuan itu terjadi, Uu khawatir konflik di DPP berkelanjutan sehingga mempengaruhi suasana kader PPP di daerah.

Pasalnya, pada 2016 lalu dirinya merasakan langsung dualisme kepemimpinan PPP yang berdampak pada sulitnya maju di Pilkada Kabupaten Tasikmalaya.

"Saya juga khawatir PPP seperti halnya kami dirasakan dulu, di saat mau mencalonkan bupati di Tasikmalaya, karena masih ada dualisme kepemimpinan. Kemudian saya sendiri pada 2016 tidak dicalonkan oleh PPP, karena tidak mendapatkan restu dari salah satu dan lainnya," tuturnya, dikutip Kantor Berita RMOLJabar.

Namun, kekhawatiran itu kini sudah sirna. Sehingga saat ini pihaknya akan fokus untuk mendulang banyak suara di Pemilu 2024.

"Di 2024 kita sudah bisa ngabret bisa mendulang suara, dan beranjak menjadi partai yang besar. Menjadi partai yang dapat diperhitungkan oleh masyarakat Indonesia," tutupnya.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

Pj Gubernur Jabar Minta Pemkab Garut Perbaiki Rumah Rusak Terdampak Gempa

Senin, 29 April 2024 | 01:56

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya