Berita

Kapten Young Warrior, Diego Andres Sinathrya saat beraksi/RMOL

Sepak Bola

LIGA RMOL 2022

Diego Andres, Sang Pencetak Hattrick Perdana di Liga RMOL

Laporan: Jahhid Fitrah Alamsyah*
SENIN, 12 SEPTEMBER 2022 | 15:35 WIB

Nama Diego Andres Sinathrya menjadi sorotan utama dalam pekan pertama Liga RMOL berlangsung. Pasalnya, jurugedor dari Young Warrior U13 itu tampil memukau dengan mencetak hattrick pertama di Liga RMOL.

Trigol disarangkan Diego dalam laga perdana Young Warrior melawan Endang Witarsa FA U13 pada Sabtu (10/9).

Dalam laga itu, Young Warrior menang dengan angka meyakinkan, 6-0. Diego yang memakai jersey bernomor 19 hanya butuh waktu kurang dari satu menit untuk membobol gawang lawan.


Gol pertama dilesatkan Diego ke gawang Endang Witarsa melalui tendangan dari dalam kotak penalti. Gol yang membuat para pemain Young Warrior pun terlihat percaya diri.

Kapten Young Warrior ini kembali menambah koleksi gol di pengujung babak pertama, tepatnya pada menit ke-22 dan menit 37. Selain menyumbangkan tiga gol, Diego juga memberikan umpan atau assist yang dikonversi menjadi gol oleh rekan setimnya.

Sepak terjang Diego bukan sesuatu yang instan. Dia sudah akrab mengolah si kulit bundar sejak umur 6 tahun di Boca Junior FC yang berada di daerah BSD, Tangerang Selatan. Diego kemudian memutuskan bermain di Young Warrior Football Academy pada 2018.

"Aku dulu mulai itu umur 6 sampai 7 tahun di Boca Junior ada akademi di kawasan BSD, terus sekitar 2018-an baru di YW (Young Warrior) dan sejak itu aku memutuskan untuk bermain sepak bola untuk masa depan. Dan aku berlatih sampai sekarang," kata Diego.

Tidak salah, hasil binaan dari kecil membuat Diego yang memiliki tinggi tubuh di atas rata-rata pemain lain bisa mudah bermanuver saat bermain.

Badan dari putra pasangan anak kedua dari pasangan Darius Sinathrya dan Donna Agnesia ini memang tampak lebih besar dari peserta lain dalam kategori U13. Namun demikian, Diego masih berusia 13 tahun. Dia lahir pada 5 Mei 2009.

Sementara itu, Sekretaris Umum Panitia Liga RMOL, Agus Dwi menjelaskan bahwa Liga RMOL 2022 terdiri dari dua kategori. Pertama untuk mereka yang di tahun 2022 masih berusia 16 tahun, dan kedua kategori yang masih berusia 13 tahun.

“Jadi di regulasi kami itu maksimal 1 Januari 2006 untuk kategori 16 tahun dan 1 Januari 2009 untuk kategori 13 tahun. Diego masih masuk kategori U13,” tegasnya kepada redaksi.

Hattrick Diego pun membawa Young Warrior ke puncak klasemen U13 Liga RMOL 2022 dengan poin 3. Young Warrior unggul dalam selisih gol, yaitu mencetak 6 gol dan belum kebobolan.

*Mahasiswa Universitas Darussalam Gontor (Unida)

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya