Berita

Mantan Bupati Banyuwangi, Azwar Anas dikabarkan akan dilantik sebagai Menpan RB oleh Presiden Joko Widodo Rabu siang ini (7/9)/Net

Politik

Siang Ini Jokowi Akan Lantik Azwar Anas Gantikan Mendiang Tjahjo Kumolo, Posisi Menpan RB Tetap Milik PDIP

RABU, 07 SEPTEMBER 2022 | 08:56 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Posisi Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB) tampaknya tetap diberikan kepada PDIP Perjuangan. Hal ini terlihat dari kabar akan dilantiknya Abdullah Azwar Anas sebagai Menpan RB oleh Presiden Joko Widodo di Istana Kepresiden, Rabu siang nanti (7/9).

Kabar yang dihimpun Kantor Berita Politik RMOL, rangkaian acara akan dimulai sekitar pukul 13.30 WIB.

Azwar akan menggantikan posisi almarhum Tjahjo Kumolo yang meninggal dunia pada 1 Juli 2022. Sebelumnya, ia menjabat Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) sejak 13 Januari lalu.

Bagi warga Banyuwangi dan Jawa Timur, sosok Azwar Anas tidaklah asing. Pria yang mengawali karier politik pada 1997 merupakan Bupati Banyuwangi 2010-2015.

Azwar pun melanjutkan kepemimpinan setelah terpilih kembali pada Pilkada 2015. Namun, di tengah-tengah masa jabatan, Azwar sempat mengikuti Pilgub Jawa Timur 2018.

Saat itu, Azwar menjadi calon wakil gubernur dan berpasangan dengan Saifullah Yusuf alias Gus Ipul.

Azwar kemudian bergabung dengan PDI Perjuangan. Dia menjadi salah satu kader andalan partai berlambang banteng moncong putih itu.

Populer

KPK Ancam Pidana Dokter RSUD Sidoarjo Barat kalau Halangi Penyidikan Gus Muhdlor

Jumat, 19 April 2024 | 19:58

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Bupati Sidoarjo Gus Muhdlor Resmi Tersangka KPK

Selasa, 16 April 2024 | 07:08

Megawati Bermanuver Menipu Rakyat soal Amicus Curiae

Kamis, 18 April 2024 | 05:35

Sekda Jabar akan Tindak Pelaku Pungli di Masjid Raya Al Jabbar

Rabu, 17 April 2024 | 03:41

Diungkap Pj Gubernur, Persoalan di Masjid Al Jabbar Bukan cuma Pungli

Jumat, 19 April 2024 | 05:01

Halal Bihalal Partai Golkar

Selasa, 16 April 2024 | 01:21

UPDATE

Naik 23,1 Persen, Realisasi Belanja Pemerintah Capai Rp427,6 T pada Maret 2024

Jumat, 26 April 2024 | 15:56

Ketua DPRD DKI Komplain Anggaran Kelurahan 5 Persen Kegedean

Jumat, 26 April 2024 | 15:54

Samsung Luncurkan Pengisi Daya Port Ganda 50W, Dibanderol Rp1,2 Jutaan

Jumat, 26 April 2024 | 15:29

World Water Forum ke-10, Momentum bagi Indonesia Perbaiki Insfastruktur Air

Jumat, 26 April 2024 | 15:26

Legislator Senayan Pasang Badan untuk Pelanggan Korban Telkom

Jumat, 26 April 2024 | 15:25

TPDI: Aset Korupsi Jangan Jadi Bancakan

Jumat, 26 April 2024 | 15:18

APBN RI Surplus Rp8,1 Triliun pada Maret 2024

Jumat, 26 April 2024 | 15:14

Pesan Mahfud MD ke Prabowo: Benahi Hukum

Jumat, 26 April 2024 | 15:07

Laku Keras, Mobil Xiaomi SU7 Amankan 75.723 Pesanan

Jumat, 26 April 2024 | 15:05

Penuhi Kebutuhan Darah, Ratusan Polwan Ikut Jadi Pendonor

Jumat, 26 April 2024 | 15:01

Selengkapnya