Berita

Wakil Ketua Umum PPP Arsul Sani saat ditemui di DPR RI/RMOL

Politik

Bantah PPP Pecah, Arsul Sani: Pak Mardiono dan Suharso Sahabat

SENIN, 05 SEPTEMBER 2022 | 14:09 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Wakil Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Arsul Sani membantah bahwa partai berlambang Ka’bah pecah setelah Musyawarah Kerja Nasional (Mukernas) mengangkat Muhammad Mardiono sebagai Plt Ketua Umum menggantikan Suharso Monoarfa.

Sebab, hasil Mukernas ini merupakan dorongan dari 30 DPW PPP dalam rangka mengonsolidasikan partai.

“Jadi jangan dibayangkan PPP pecah. PPP terbelah. Insya Allah tidak. Karena ini adalah hasil dari sebuah diskusi panjang di internal partai yang memang itu diinginkan oleh struktur partai di tingkat wilayah dan juga tingkat cabang agar konsolidasi PPP ini benar-benar bisa ditingkatkan, bisa dimaksimalkan,” kata Arsul kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (5/9).

Arsul menuturkan, keinginan 30 DPW PPP mengganti Menteri PPN/Kepala Bappenas itu dengan Mardiono merupakan langkah partai dalam melakukan reorganisasi dan relokasi fungsi jabatan di PPP. Terlebih menjelang Pemilu 2024.

“Saat ini yang diputuskan Mukernas hanya kemudian membagi tugas antara Pak Suharso dan Pak Mardiono. Pak Suharso kita ingin agar supaya bisa lebih maksimal lagi membantu presiden sebagai menteri. Kemudian Pak Mardiono, bahkan karena Wantimpres nanti sesuai UU Wantimpres dia harus mengundurkan diri juga. Jadi kita ingin yang ngurus partai ya di partai aja,” tutur Wakil Ketua MPR RI dari fraksi PPP ini.

Arsul menambahkan, pengangkatan Mardiono sebagai Plt Ketum PPP tidak mengganggu persiapan pemilu, meskipun parpol lain tengah berupaya menguatkan internalnya masing-masing. Sebab, Suharso dan Mardiono pun keduanya bersahabat.

“Insha Allah tidak. Ini sekali lagi bukan perpecahan. Karena antara Pak Mardiono dan Pak Suharso ini kan seorang sahabat,” katanya.

“Karena Pak Suharso ada di kabinet maka komunikasi dengan katakan lah pusat-pusat kekuasaan dengan partai lain itu akan lancar konsolidasi tetap lancar,” demikian Arsul Sani.

Populer

Pendapatan Telkom Rp9 T dari "Telepon Tidur" Patut Dicurigai

Rabu, 24 April 2024 | 02:12

Polemik Jam Buka Toko Kelontong Madura di Bali

Sabtu, 27 April 2024 | 17:17

Pj Gubernur Ingin Sumedang Kembali jadi Paradijs van Java

Selasa, 23 April 2024 | 12:42

Bey Pastikan Kesiapan Pelaksanaan Haji Jawa Barat

Rabu, 01 Mei 2024 | 08:43

Jurus Anies dan Prabowo Mengunci Kelicikan Jokowi

Rabu, 24 April 2024 | 19:46

Kaki Kanan Aktor Senior Dorman Borisman Dikubur di Halaman Rumah

Kamis, 02 Mei 2024 | 13:53

Tim Hukum PDIP Minta Penetapan Prabowo-Gibran Ditunda

Selasa, 23 April 2024 | 19:52

UPDATE

Pengukuhan Petugas Haji

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:04

Chili Siap Jadi Mitra Ekonomi Strategis Indonesia di Amerika Selatan

Sabtu, 04 Mei 2024 | 04:02

Basri Baco: Sekolah Gratis Bisa Jadi Kado Indah Heru Budi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:42

Pemprov DKI Tak Ingin Polusi Udara Buruk 2023 Terulang

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:24

Catat, Ganjil Genap di Jakarta Ditiadakan 9-10 Mei

Sabtu, 04 Mei 2024 | 03:22

BMKG Prediksi Juni Puncak Musim Kemarau di Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:27

Patuhi Telegram Kabareskrim, Rio Reifan Tak akan Direhabilitasi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:05

Airlangga dan Menteri Ekonomi Jepang Sepakat Jalankan 3 Proyek Prioritas Transisi Energi

Sabtu, 04 Mei 2024 | 02:00

Zaki Tolak Bocorkan soal Koalisi Pilkada Jakarta

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:35

Bertemu Wakil PM Belanda, Airlangga Bicara soal Kerja Sama Giant Sea Wall

Sabtu, 04 Mei 2024 | 01:22

Selengkapnya