Berita

Presiden Rusia Vladimir Putin/Net

Dunia

Medvedev: Walau Ukraina Urungkan Niat Masuk NATO, Putin Tak Akan Hentikan Perang

MINGGU, 28 AGUSTUS 2022 | 10:35 WIB | LAPORAN: SARAH MEILIANA GUNAWAN

Presiden Rusia Vladimir Putin tidak akan menghentikan operasi militernya di Ukraina meski Kyiv mengurungkan niatnya untuk bergabung dengan NATO sekali pun.

Begitu yang dikatakan sekutu utama Putin yang menjabat sebagai wakil ketua Dewan Keamanan Rusia, Dmitry Medvedev dalam sebuah wawancara di televisi Prancis pada Jumat (26/8).

"Meninggalkan partisipasinya dalam aliansi Atlantik Utara sekarang penting, tetapi itu sudah tidak cukup untuk membangun perdamaian," kata Medvedev, seperti dikutip Reuters.


Putin meluncurkan apa yang ia sebut sebagai "operasi militer khusus" ke Ukraina sebagai bagian dari upaya denazifikasi dan demiliterisasi negara tersebut. Itu dilakukan setelah Kyiv menyatakan niat untuk bergabung dengan NATO, yang dinilai mengancam Moskow.

Medvedev yang pernah menjabat sebagai presiden Rusia juga mengatakan Rusia siap mengadakan pembicaraan dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky dengan syarat-syarat tertentu.

"(Pembicaraan) akan tergantung pada bagaimana situasi berkembang. Kami sudah siap sebelum bertemu," kata Medvedev.

Rusia dan Ukraina telah mengadakan beberapa putaran pembicaraan setelah invasi dimulai pada 24 Februari, tetapi mereka tidak membuat kemajuan dan hanya ada sedikit prospek untuk dimulainya kembali.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

MAKI Heran KPK Tak Kunjung Tahan Tersangka Korupsi CSR BI

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:11

Keadilan pada Demokrasi yang Direnggut

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:54

Program MBG Tetap Harus Diperketat Meski Kasus Keracunan Menurun

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:51

Oegroseno: Polisi Tidak Bisa Nyatakan Ijazah Jokowi Asli atau Palsu

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:48

Ketum PBMI Ngadep Menpora Persiapkan SEA Games Malaysia

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

Sekolah Rakyat Simbol Keadilan Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

110 Siswa Lemhannas Siap Digembleng Selama Lima Bulan

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:30

PBNU Bantah Terima Aliran Uang Korupsi Kuota Haji

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:08

Demokrat Tidak Ambil Pusing Sikap PDIP Tolak Pilkada Via DPRD

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:57

Amankan BBE-Uang, Ini 2 Kantor DJP yang Digeledah KPK

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:40

Selengkapnya