Berita

Penyidik KPK keluar dari Rektorat Unila/RMOLLampung

Hukum

Geledah Rektorat Unila Selama 12 Jam, KPK Bawa 5 Koper, 2 Ransel, dan 1 Dus Air Mineral

SELASA, 23 AGUSTUS 2022 | 05:37 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Butuh waktu hingga 12 jam bagi tim penyidik KPK untuk menyelesaikan upaya penggeledahan dan mewawancarai pimpinan Universitas Lampung di Gedung Rektorat.

Penyidik KPK datang pada Senin pagi (22/8) sekitar pukul 09.07 WIB, baru meninggalkan Gedung Rektorat pada pukul 21.35 WIB.

Pantauan Kantor Berita RMOLLampung, mereka membawa 5 buah koper, 2  di antaranya berukuran besar dan 3 lainnya berukuran sedang. Selain itu, mereka juga membawa 2 tas ransel dan 1 kardus air mineral.

Mereka meninggalkan Unila menggunakan 8 mobil dengan pengawalan ketat kepolisian.

Wakil Rektor 3 Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Prof Yulianto mengatakan, penyidik KPK mengamankan ratusan berkas berupa Surat Keputusan (SK) dan lainnya.

Ia mengaku tidak diperiksa tim KPK, hanya dimintai keterangan sebagai saksi jika diperlukan.

"Kami enggak diperiksa, kami enggak tahu, kami cuma saksi saja kalau mereka (KPK) mau periksa," ujarnya saat keluar dari pintu belakang Rektorat Unila.

Selama sekitar 12 jam, tim penyidik KPK melakukan penggeledahan di ruang rektor dan wakil rektor bidang akademik di lantai dua. Plus ruang penerimaan mahasiswa baru di lantai empat.

Populer

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Protes Aturan Hijab, Mahasiswi Iran Nekat Bugil di Depan Kampus

Minggu, 03 November 2024 | 16:18

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

Haikal Hasan Diminta Cek Joget Sadbor: Halal Nggak?

Minggu, 03 November 2024 | 10:41

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

Musa Rajekshah Dorong Pemetaan Potensi dan Keunggulan Desa

Kamis, 07 November 2024 | 21:43

UPDATE

305 Pejabat DKI Dilantik

Rabu, 13 November 2024 | 02:13

Kevin Diks Main di Laga Timnas Lawan Jepang

Rabu, 13 November 2024 | 02:02

Ribuan Anak Terpapar Judi Online, Transaksi Tembus Rp2 Miliar

Rabu, 13 November 2024 | 01:57

Kapolsek dan Kanit Reskrim Dicopot Buntut Kasus Guru Supriyani, Warganet: Nah Gitu Dong!

Rabu, 13 November 2024 | 01:33

Nusron Garap 1 Juta Hektare Sawah di Papua untuk Swasembada Pangan

Rabu, 13 November 2024 | 01:03

Berkinerja Buruk, Kadis Parekraf Layak Diganti

Rabu, 13 November 2024 | 00:20

Jangan Pilih Calon Mulyono

Rabu, 13 November 2024 | 00:07

Pernyataan Bersama RI dan RRC Tidak Membahayakan Kedaulatan Indonesia

Rabu, 13 November 2024 | 00:00

Kapolri Mutasi 55 Pati dan Pamen, Ada 3 Kapolda Baru

Selasa, 12 November 2024 | 23:52

Walkot Jakbar Dikasih Waktu 1 Bulan Selesaikan Kisruh Rumah Ibadah

Selasa, 12 November 2024 | 23:23

Selengkapnya